Willow merasa mendapat banyak keberuntungan berkat perannya sebagai Primrose Everdeen, adik Katniss Everdeen di The Hunger Games. Enggak hanya namanya makin dikenal dan punya banyak fans, dia jadi banyak dapat tawaran bermain film. Willow pun enggak menyangka kalau film The Hunger Games dibuat hingga tiga sekuel.
Bikin PR di loteng
Setelah The Hunger Games, Willow bermain dalam serial The RL Stine's Haunting Hour. Dalam episode Intruders dia berperan sebagai cewek yang cemburu karena adik barunya lahir. Karena The Hunger Games-lah Willow mendapatkan peran ini tanpa audisi! "Aku langsung ditawarin peran ini. Aku suka serial The Haunting Hour dan syutingnya pun menyenangkan sekali," ucap Willow yang disela-sela syuting pun masih harus bikin PR.
"Karena ini cerita horor jadi settingnya juga serem. Aku pernah ngerjain PR di loteng tempat syuting berlangsung. Agak serem, sih, soalnya lantainya jelek dan berlubang. Buat aku loteng itu selalu menyeramkan dan karena ini lokasi cerita horor jadi makin serem lagi," kenangnya.
Hidup normal
Sekarang, Willow juga jadi sering dapat mention di Twitter. Dia berusaha sebisa mungkin melayani mention dari fans. Tapi yang Willow paling senang di sosmed adalah main Instagram. "Aku senang fotografi. Memotret dan meng-upload-nya di Instragram itu seru banget. Ini cara yang menyenangkan untuk berbagi dengan fansku," ucapnya.
Walau sudah banyak fansnya, Willow sebisa mungkin tetap bersikap biasa aja kalau ada di antara teman-temannya. "Sekarang aku homeschooling tapi aku punya beberapa teman dekat. Kita udah temenan bertahun-tahun dan mereka itu sahabat sejatiku. Aku gampang, kok, berteman dengan siapa aja, tapi memang rasanya beda kalau misalnya ketemu teman baru dan ikutan summer camp dan ada yang tahu aku main di The Hunger Games. Tapi bener kok, hidupku masih tetap normal. And I still have some really great friends," Willow menyakinkan.
Sahabat terdekat
Salah satu sahabat terdekatnya adalah saudara kembarnya sendiri, Autumn. Sebagai saudara kembar, Willow dan Autumn sangat akrab. Kebetulan Autumn juga senang berakting. "Dulu kita ngeliat kakak kita berakting terus kita mikir kayaknya seru juga ya nyobain. Waktu itu kita masih umur delapan tahun. Dulu enggak terpikir apa-apa, cuma buat senang-senang aja. Apalagi kita tinggal di New Mexico dan hanya ada beberapa film yang syuting di sini," jelas Willow.
Mereka berdua juga sering casting bareng. "Setiap kita audisi bareng, orang-orang akan bilang 'Oh, kalian Mary-Kate dan Ashley yang baru ya!' Rasanya lucu aja. Kita memang suka juga sama mereka," ucap Willow.
Walau sekarang Willow lebih dikenal daripada Autumn tapi Willow enggak pernah lupa sama saudara kembarnya ini. Dia selalu mengajak Autumn ikutan ke red carpet. Enggak lupa juga untuk mention nama saudaranya ini di Twitter agar dikenal. Saat syuting Catching Fire pun Autumn ikutan ke tempat syuting. Di saat santai, keduanya menikmati suasana kota Atlanta dan mengunjungi Aquarium raksasa di sana.
(muti, foto: listal.com)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR