Rasanya enggak percaya ya, kalau cowok ganteng ini adalah Neville Longbottom yang culun itu. Agar sesuai dengan karakternya, Matthew harus rela dirinya dipermak habis-habisan.
"Untuk film (Harry Potter) ketiga sampai enam aku harus memakai fat suit (kostum yang membuat pemakainya terlihat jadi gemuk). Di film ketiga dan keempat aku juga harus pakai gigi palsu. Enggak masalah sih, kan sesuai dengan karakternya," ucap Matthew.
Tapi lama kelamaan, hal itu menjadi masalah. Tepatnya ketika dia berumur sekitar 14-15 tahun.
"Di usia itu, tiba-tiba mulai banyak cewek-cewek di tempat syuting. Aku jadi sedikit tertekan. Kenapa harus aku (yang memakai fat suit dan gigi palsu)?" kenang Matthew.
Untunglah di Harry Potter seri terakhir, Harry Potter and The Deathly Hallows part. 2 Matthew bisa tampil seperti diri sendiri. Makin kelihatan gantengnya, kan?
(muti)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR