Meski terkesan masalah berat, depresi benar-benar bisa terjadi pada remaja kayak kita. Penyebabnya bisa dimulai dari hal-hal kecil yang terus dipendam hingga akhirnya berujung pada hal negatif bagi diri kita. Bahkan ada juga kasus depresi yang berujung pada bunuh diri. Ini dia datanya di tahun 2014:
Jakarta, Januari 2014
Fransiskus (18) gantung diri karena sang ortu enggak memberi uang untuk membeli soft lens. Sebelumnya, Fransiskus sempat marah dan mengurung diri di kamar serta enggak mau makan.
Medan, Januari 2014
Fahri Husni (16) pun gantung diri di kamarnya karena frustasi masalah pacaran. Fahri sempat menulis surat pada sang pacar dan mengirim sms pada beberapa teman dekatnya berisi ucapan "selamat tinggal".
Batusangkar, Februari 2014
Mutiara (14) pelajar MTsN di Batusangkar ditemukan gantung diri di kamarnya. Sehari sebelum bunuh diri, Mutiara yang biasanya ceria, terlihat murung dan meminta seorang teman menyampaikan permintaan maafnya pada semua teman-teman di sekolah. Selanjutnya RNA (15), seorang siswi SMP juga nekad gantung diri di rumahnya dikarenakan kecewa berat sama sang pacar.
(aisha, foto: net)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR