Olahraga rasanya mustahil untuk cewek super sibuk dengan padatnya aktivitas. Enggak ada waktu, jadwal kegiatan dan tenaga yang sudah terkuras membuat kita menyampingkan urusan kesehatan termasuk olahraga. Sebenarnya ada cara kecil untuk mencuri waktu melakukan olahraga di tengah aktivitas. Caranya?
Pemanasan
Usahakan saat bangun pagi lakukan perenggangan otot. Pemanasan ini membantu aktivitas kita menjadi lebih baik dan enggak cepat lelah atau kram. Cara pemanasan enggak perlu seperti saat kita melakukan olahraga kalau sedang dikejar waktu. Cukup mengangkat kedua tangan keatas dan mendorongnya hingga punggung kita merasa ditarik. Lakukan gerangan miring ke kiri dan ke kanan. Lalu bungkukan badan hingga kedua tangan menyentuh jari kaki, dan condongkan badan kebelakang agar punggung terasa lebih nyaman.
Menunggu Bus
Saat menunggu bus, enggak ada salahnya kita melakukan olahraga kecil. Kita bisa melakukannya saat duduk ataupun berdiri, yang pasti tubuh kita harus benar-benar dalam keadaan tegak. Tarik nafas sampai perut kita masuk ke dalam tahan dan hitung sampai 8. Hembuskan perlahan nafas kita dan usahakan tubuh, pikiran dan mata kita dalam keadaan rileks. Gerakan ini membantu mengecilkan otot perut dan latihan pernafasan. Supaya jantung dan tubuh kita tetap fit.
Duduk
Menunggu guru kita datang atau saat ingin bersantai setelah mengerjakan tugas di perpustakaan, kita bisa melakukan olahraga kecil. Caranya silangkan kedua kaki dan posisikan kaki seperti penari balet, ujung jari kita di lantai. Gerakan kaki seperti menulis huruf alphabet semampunya. Lakukan secara bergantian. Cara ini selain melemaskan otot kaki, juga mengecilkan betis dan mengencangkan otot paha kita.
Naik Tangga
Biasakan, saat naik tangga melakukannya setiap dua anak tangga sekaligus. Dengan begitu, bokong, paha dan betis kita akan cepat mengencang dan terhidar dari penumpukan lemak yang enggak baik. Saat menuruni tangga, lakukan dengan cepat seperti berlari. Tetap hati-hati supaya enggak jatuh ya.
Botol Air
Biasa membawa botol air minum? Coba lakukan gerakan fitness kecil dengan botol tersebut. Naikan botol dengan kedua tangan lalu turunkan. Yang kedua, ambil dua botol dan pegang keduanya dengan dua tangan, luruskan tangan ke depan lalu gerakan tangan kita kesamping. Lakukan kedua gerakan ini masing-masing selama 8 kali secara berturut. Gerakan ini membantu mengencangkan otot tangan, lengan, bahu dan dada.
(stefanie, foto: seventeen.com)
KOMENTAR