Waktu yang hanya 24 jam akan terasa enggak cukup sampai kapan pun. Ini enggak akan jadi masalah kalau kita bisa mengatur waktu dengan baik, girls. Apalagi di tengah kesibukan kuliah. Ini dia tips membagi waktu untuk mahasiswa.
Salah satu kenikmatan jadi anak kuliahan adalah berkurangnya berbagai aturan yang mengikat. Kita enggak wajib bangun pagi karena jam kuliah lebih siang dari jam sekolah umumnya. Malah kalau kita sudah melewati tahun pertama, kita bebas memilih waktu kuliah. Enggak hanya itu, kita juga bebas memilih mata kuliah apa saja yang mau kita ambil.
Sayangnya dengan kebebasan ini, yang sering terjadi adalah kita malah jadi kebingungan mengatur waktu. Mendekati waktu deadline tugas dan masa ujian, semua tugas-tugas jadi bertumpuk, hiks! Tapi semua bencana itu bisa dihindari kalau kita pandai mengatur-atur waktu yang hanya 24 jam sehari itu.
Kalender Semester
Begitu masuk kuliah, kita akan disodorkan dengan sejumlah mata kuliah termasuk jam-jamnya. Nah mulalah dengan membuat kalender belajar setiap bulannya. Selain mengecek jadwal kuliah harian, perlu juga mengecek jadwal ujian pertengahan, jadwal penyerahan tugas akhir, masa liburan pendek dan liburan panjang. Apalagi kalau kita kuliah di luar kota, masa liburan dan kalender merah akan sangat penting untuk mengatur jadwal pulang ke rumah.
Saat membuat kalender, atur ada hari-hari yang lowong sehingga kita tetap bisa menjalankan hobi, bersantai dan tetapkan juga ada hari yang kita akan menghabiskan sepanjang hari di kampus yang selain kuliah, pada hari itu kita tetapkan untuk hari-hari mencari bahan kuliah. Entah itu dari perpustakaan, riset keluar, cari narasumber, survei atau pun hal-hal lainnya.
Setelah melewati tahun pertama, kita lebih bebas memilih jam kuliah. Kalender semester ini akan sangat berguna. Kita bisa memilih hari-hari mana aja kita mengambil kuliah yang banyak (misalnya 2-3 mata kuliah) di jam-jam yang berdekatan. Dan hari-hari mana saja yang kita hanya memilih satu atau dua kuliah, biar kita enggak terlalu stres juga.
Lanjut baca ke bagian selanjutnya dengan klik di sini.
(muti, foto: money.cnn.com)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR