Sama seperti zodiak, setiap shio punya karakteristik tertentu. Karena itu, kita bisa melihat kelebihan dan kekurangan yang dimiliki berdasarkan shio ini. Yuk kenali kelebihan kita sesuai shio, sehingga bisa mengoptimalkan kelebihan tersebut dalam upaya mencapai cita-cita.
Tikus
Kelebihan: shio tikus biasanya enggak kenal lelah dalam berusaha. Mereka juga selalu bersikap hangat, penuh semangat, dan punya keinginan kuat untuk mencapai sesuatu.
Optimalkan dengan cara: selalu jaga semangat yang kita miliki. Jangan sampai kita hanya semangat di awal saja setiap kali melakukan sesuatu. Kita bisa membuat list penyemangat, seperti vision board, motivational quotes, playlist, dan daftar target setiap kali ingin mencapai cita-cita. Jadi, semangat ini akan terus terjaga dari awal usaha hingga selesai.
Kerbau
Kelebihan: kita yang bershio kerbau terkenal ulet dan pekerja keras untuk mendapatkan kehidupan yang baik. Selain itu, kita juga dapat diandalkan, selalu bersikap tenang, lebih menyukai rutinitas, sabar, dan menjadi pendengar yang baik.
Optimalkan dengan cara: kadang, rutinitas jadi terasa membosankan. Tapi, karena sudah jadi sifat dasar kita untuk lebih menyukai rutinitas, kita bisa menjalaninya dengan cara yang fun. Misal, kita sudah punya daftar tetap setiap hari, mulai dari jadwal sekolah, les, belajar kelompok, ekskul, dan hangout. Bisa dijalani dengan fun, seperti tetap menyediakan waktu untuk menjalani hobi atau memilih fashion keren sehingga terus bersemangat. Secara berkala, atur ulang jadwal ini sehingga bisa kembali fresh.
Macan
Kelebihan: shio macan terkenal sebagai pribadi yang menyenangkan ketika diajak bergaul. Mereka juga bersifat dinamis dan mudah menularkan semangat kepada orang lain serta senang jadi pusat perhatian.
Optimalkan dengan cara: kemampuan bergaul ini bisa banget dimanfaatkan untuk menggapai impian. Sekarang saatnya untuk memperluas pergaulan. Pastikan beberapa di antara teman baru ini bisa membantu kita meraih impian. Misalnya, bermimpi jadi musisi. Kita bisa mengikuti lomba band dan kenalan dengan peserta lain yang juga tertarik dengan musik. Atau ikut les menggambar karena kita pengin jadi pelukis. Tentu saja di tempat les ini kita akan bertemu teman baru dengan cita-cita sama dan bisa saling membantu, deh.
Kelinci
Kelebihan: Shio kelinci dianggap memiliki keberuntungan paling baik dibanding shio lainnya. Shio kelinci juga terkenal anggun, sopan, lemah lembut, luwes, dan cekatan sehingga apa yang dilakukan bisa sukses.
KOMENTAR