Lembaga riset App Annie mencoab mencari tahu aplikasi Android apa saja yang paling banyak di-download dan digunakan. Untuk itu mereka melakukan penelusuri data selama empat tahun terakhir, yaitu sejak Play Store resmi diluncurkan pada tahun 2012. Hasilnya, daftar 10 aplikasi Android yang paling populer sepanjang masa, alias paling banyak di-download di PlayStore, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari BGR, Senin (23/5/2016).
Baca juga: Baca juga: 6 Aplikasi Gratis Pengirit Baterai Android
Ternyata hasilnya didominasi oleh Facebook yang empat aplikasinya menguasai urutan-urutan teratas. Di bawah Facebook, barulah menyusul aplikasi-aplikasi lain, seperti utility Clean Master dan Flashlight, serta media sosial dan aplikasi komunikasi lainnya. "Semua aplikasi ini diluncurkan pada akhir 2011 atau 2012. Mereka telah mengumpulkan basis pengguna global yang besar," tulis App Annie dalam laporannya.
Berikut ini adalah daftar lengkap 10 aplikasi Android yang paling populer sepanjang masa
1. Facebook
2. WhatsApp
3. Facebook Messenger
4. Instagram
5. Clean Master
6. Skype
7. Line
8. Viber
9. Twitter
10. Flashlight by Surpax
Baca juga: Baca juga: 4 Langkah Menghentinkan Aplikasi Aktif di Android Biar Enggak Boros Baterai & Kuota
Cara Mengetahui Personal Color Agar Lebih Percaya Diri Bersama Wardah, Cuma di Cosmetic Day 2024!
Penulis | : | Aisha Ria Ginanti |
Editor | : | Aisha Ria Ginanti |
KOMENTAR