Buat kita para cewek, tentu memiliki tekstur rambut yang berbeda-beda. Ada yang terlahir dengan tekstur rambut yang lurus, namun ada pula yang bergelombang.
Nah, buat kita yang berambut lurus, enggak ada salahnya untuk mencoba berkreasi dengan wavy hair alias rambut bergelombang yang mampu membuat penampilan kita jadi beda dan fresh!
Jenis rambut bergelombang cukup bervariasi, ada yang bergelombang kecil, tapi ada juga yang medium hingga yang besar. Cara membuat rambut bergelombang sendiri juga tersedia dalam beberapa pilihan, mulai dari yang natural dengan mengepang rambut atau menggunakan roll rambut untuk didiamkan selama beberapa saat hingga membentuk gelombang rambut atau kita juga bisa menggunakan bantuan curling iron untuk hasil yang instan.
Wavy hair emang selalu bisa diandalkan. Buat kita yang berambut panjang, pendek ataupun dengan panjang yang tanggung atau midi hair, bisa buat kita terapkan. Enggak hanya itu, tatanan rambut wavy hair juga bisa kita tampilkan saat menghadiri acara santai maupun formal sekalipun.
Short Wavy
Enggak perlu khawatir buat kita yang berambut pendek untuk membuat gaya rambut bergelombang. Kesan manis langsung terlihat dengan bentuk rambut gelombang yang menggantung cantik diatas bahu kita. Kita bisa memadukan dengan riasan berwarna pastel yang lembut, senada dengan warna pakaian.
Midi Wavy
Panjang rambut sedang kadang membuat kita bingung untuk menatanya. Tenang, girls, midi wavy hair bisa jadi andalan dan menyulap penampilan kita terlihat glamour. Apalagi diterapkan saat ke pesta. Jadi, enggak perlu aksesori berlebihan untuk tampil menarik, karena midi wavy hair kita akan menjadi perhatian.
Long Wavy
Rambut panjang menjuntai bisa terlihat lebih memesona dengan mengikatnya ala ekor kuda atau ponytail yang dibuat bergelombang. Membuatnya lebih messy untuk acara santai ataupun menambahkan aksen rambut yang sengaja dibiarkan jatuh bergelombang pada kedua sisi depan area wajah, so sweet!
Selamat mencoba, girls!
KOMENTAR