Suka memakai cincin, girls? Coba cek, deh, suka memakai cincin di jari apa? Soalnya ada artinya, lho, kalau merujuk ke kebudayaan Korea.
Masing-masing jari menunjukkan seperti apa, sih, kita yang sebenarnya. Yuk cek kepribadian kita berdasarkan jari yang memakai cincin menurut kebudayaan Korea.
Ternyata tipe cowok yang kita suka menggambarkan kepribadian kita. Cek buktinya di sini.
Jari Jempol
Memakai cincin di jempol itu menjadi simbol sebuah kebebasan. Kalau di Korea, mereka yang masih jomblo suka memakai cincin di jempol.
Ini jadi cara mereka menunjukkan sifat yang bebas, juga jadi kode, nih, buat lawan jenis kalau mereka masih single. Kali aja ada yang pengin deketin, he-he.
Jari Telunjuk
Cincin yang dipakai di telunjuk melambangkan sebuah persahabatan. Jadi, enggak cuma ada friendship bracelet, tapi juga ada friendship ring.
Sahabat biasanya suka memakai cincin di telunjuk mereka. Kalau di Korea, kita bisa memberi hadiah berupa cincin buat sahabat.
Tapi, kalau ada yang memberi cincin buat lawan jenis dan dipakai di telunjuk, itu artinya dia hanya sebatas teman alias jadi korban friendzone.
Jari Tengah
Kalau memakai cincin di jari tengah, itu menunjukkan seseorang yang berfokus pada kesuksesan. Biasanya, sosok ini merupakan seorang pekerja keras dan selalu mikirin pekerjaan.
Penulis | : | Ifnur Hikmah |
Editor | : | Ifnur Hikmah |
KOMENTAR