Film Wonder Woman yang dibintangi oleh Gal Gadot menuai banyak pujian karena mengandung semangat feminisme yang kuat.
Wonder Woman alias Diana juga dianggap sebagai sosok cewek yang kuat, tangguh, dan mandiri, sehingga menjadi inspirasi para penonton, terutama cewek.
Namun di balik kesuksesannya, film Wonder Woman ternyata tersandung 3 kontroversi ini!
(Baca juga: 8 Pelajaran Positif dari Film Wonder Woman yang Bisa Kita Terapkan di Kehidupan Sehari-hari)
Ketiak yang enggak berbulu
Di salah satu adegan di mana Diana mengangkat sebuah tank, penonton menyadari ada yang janggal di bagian ketiaknya.
Ketiaknya enggak berbulu dan warnanya lebih putih dibandingkan warna kulit keseluruhannya.
Dilansir dari huffingtonpost.co.uk, penonton pun memprotes kenapa Diana enggak memiliki bulu ketiak, padahal dia datang dari pulau terpencil yang semestinya enggak mengenal cukuran.
Ketiak Diana yang bersih dari bulu pun dianggap enggak mewakili cewek secara realistis.
“Dia cantik, tangguh, kuat, dan independen.
Tapi masih ada pesan tersembunyi di mana dia tetap harus mengikuti standar kecantikan umum.
Enggak ada bulu di ketiaknya memberi kesan bahwa enggak peduli seberapa sibuk kita atau meski kita sedang menyelamatkan dunia, bulu ketiak tuh enggak menarik dan harus dihilangkan.
Bulu tubuh adalah salah satu hal paling alami di dunia, tapi terdapat stigma bahwa cewek yang berbulu tuh enggak cantik,” ujar advokat body positivity, Kirsty Baines pada huffingtonpost.co.uk.
Hmm… gimana menurutmu girls?
Screening khusus cewek
Bioskop Alamo Drafthouse, Austin, Texas, mengadakan special women only screening alias nonton bareng khusus cewek.
Dilansir dari nytimes.com, 176 tiket langsung terjual ketika penjualan dibuka.
Keuntungan penjualan tiket ini akan didonasikan pada organisasi keluarga berencana, Planned Parenthood.
Sayangnya, nonton bareng khusus cewek ini mengundang kemarahan dari banyak cowok yang menganggap bioskop tersebut seksis dan mendiskriminasi cowok.
(Baca juga: 5 Quotes Film Wonder Woman Supaya Kita Jadi Cewek Kuat dan Mandiri)
Dilarang tayang di Lebanon
Gal Gadot adalah seorang Israel yang pernah mengikuti wajib militer pada 2006 di Perang Israel-Hezbollah atau juga disebut Perang Lebanon.
Lebanon sedang dalam perang denngan Israel, oleh sebab itu film Wonder Woman diboikot dan dilarang tayang di Lebanon.
(Baca juga: Hampir Terjebak Pernikahan Anak, Cewek Asal Rembang Ini Kini Jadi Aktivis Perempuan Internasional)
Penulis | : | Intan Aprilia |
Editor | : | Intan Aprilia |
KOMENTAR