Memiliki kulit sawo matang biasanya mudah bikin kita kelihatan kusam. Makanya kita perlu merawat wajah supaya tetap terlihat cerah dan segar. Salah satu seleb Kpop yang punya kulit cenderung sawo matang yaitu Seolhyun AOA. Kita bisa kok contek step skincare ala Seolhyun dengan produk-produk lokal ini.
Berikut ini 7 skincare lokal ala Seolhyun AOA supaya kulit sawo matang jadi cerah.
(Baca juga: 6 Trik Makeup Buat Kita yang Punya Pori-pori Besar. Harus Tahu!)
Facial Wash - Sariayu Putih Langsat Facial Foam
Harga Rp 18.000
Memiliki aroma yang segar dan membuat wajah tampak lebih cerah karena kandungan enzim trisionase. Selain itu juga mengandung antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas.
Facial Scrub - Mineral Botanica Facial Scrub
Harga Rp 21.000
Facial scrub yang memiliki butiran-butiran scrub yang halus sehingga enggak bikin wajah iritasi. Dilengkapi dengan ekstrak licorice untuk mencerahkan dan aloe vera untuk menjaga kelembapan kulit.
(Baca juga: 7 Rekomendasi Micellar Water di Bawah 100 Ribu Supaya Wajah Bersih Bersinar)
Toner - Emina Witch Power Face Toner
Harga Rp 20.000
Toner wajah yang mengandung zinc gluconate dan witch hazel ekstrak yang membantu menyegarkan dan menghilangkan sebum, cocok dipakai kulit normal dan berminyak.
Serum - Sensatia Botanicals Facial C Serum
Harga Rp 180.000
Serum vitamin C organik dari kakadu plum. Diperkaya dengan bahan-bahan alami lainnya seperti lidah buaya, jojoba bean, rosehip dll yang membantu memelihara dan mencerahkan kulit wajah.
(Baca juga: 7 Glossy Lip Cream Warna Nude yang Cocok Dipakai ke Sekolah atau Kampus)
Lotion - Pore Minimizing Lotion
Harga Rp 51.000
Pelembab wajah yang ringan ini cocok untuk buat kita yang punya pori-pori wajah besar. Mengandung ekstrak cinnamon dan witch hazel yang membantu mengurangu kelebihan minyak di wajah.
Overnight Cream - Wardah Essential Intensive Night Cream
Harga Rp 36.000
Krim pelembab wajah yang memiliki kandungan squalane, microcollagen, olive oil dan vitamin E yang merawat regenerasi kulit di malam hari.
Sunscreen - Ristra Sun Care SPF 17
Harga Rp 77.000
Melindungi kulit wajah dari sinar matahari yang bikin wajah jadi kusam. Mampu menangkal UVA dan UVB supaya wajah enggak terkena radikal bebas.
(Baca juga: 9 Produk Lokal di Bawah 100 Ribu untuk Pengganti Skincare Korea)
Penulis | : | Jana Miani |
Editor | : | Jana Miani |
KOMENTAR