Memilih makeup emang susah-susah gampang, apalagi kalau kita punya jenis kulit yang bikin repot seperti kulit kombinasi.
Nah, supaya enggak bingung lagi saat memilih blush on, yuk ketahui jenis blush on yang cocok untuk jenis kulit kita!
(Baca juga: Yuk Bikin DIY Blush On dari Bedak Bayi. Gampang Banget!)
Kulit kering
Untuk kulit jenis kering, pilih blush on bentuk krim agar warnanya membaur lebih merata.
Hindari jenis bubuk karena akan membuat kulit kita semakin terlihat kering kerontang.
(Baca juga: Ini 5 Cream Blush yang Akan Bikin Pipi Kita Merona Alami Sepanjang Hari)
Kulit berminyak
Jika kulit wajah kita berminyak, gunakan blush on berbentuk bubuk atau powder.
Hasil akhirnya akan terlihat lebih matte dan warna akan menempel lebih baik serta tahan lama.
(Baca juga: 7 Rekomendasi Blush On di Bawah 50 Ribu yang Bikin Wajah Tampak Segar)
Kulit normal
Pemilik kulit normal dapat menggunakan blush on berbentuk butiran untuk mendapat kesan wajah sehat bercahaya.
(Baca juga: 5 Beauty Item Wajib Punya untuk Mengatasi Wajah Mengantuk)
Kulit kombinasi
Untuk kulit kombinasi, kita memiliki bagian T-zone yang berminyak dan pipi yang kering.
Makanya pilih perona pipi bentuk gel atau cair aja girls!
Hasil akhir pengaplikasian blush on ini akan terlihat lebih alami dan enggak cracky.
TribunStyle.com/Maharani Krisna Handayani
Artikel ini pertama kali tayang di TribunStyle.com dengan judul “Ini Cara Memilih Blush On Sesuai Jenis Kulit yang Akan Buat Pipimu Merona Kaya Artis Korea”
Penulis | : | Intan Aprilia |
Editor | : | Intan Aprilia |
KOMENTAR