Kulit sensitif memang butuh perawatan khusus, sebab kalau salah, kulit kita lebih gampang terkena iritasi dibanding jenis kulit lainnya.
Tapi ada masker alami yang cocok untuk kulit sensitif lho, salah satunya masker pisang dan putih telur.
Masker ini bisa bikin wajah jadi lebih lembut dan glowing.
Ini cara membuat DIY masker pisang dan putih telur yang cocok untuk kulit sensitif!
(Baca juga: Ini Rahasia Kulit Mulus Cewek China, Semuanya Alami!)
Siapkan
- ½ buah pisang
- Putih telur
- 1 sdm plain yoghurt
(Baca juga: Ikuti 7 Tips Mudah dan Alami Ini Biar T-zone Kita Bebas Minyak!)
Cara membuat
1. Hancurkan pisang sampai halus menggunakan garpu
2. Tambahkan putih telur dan plain yoghurt, campur sampai berbentuk pasta
3. Aplikasikan ke wajah selama 15 menit, kemudian basuh dengan air
Gunakan masker ini seminggu sekali supaya wajah bisa jadi lebih halus. Selamat mencoba!
Penulis | : | Intan Aprilia |
Editor | : | Intan Aprilia |
KOMENTAR