Alis merupakan salah satu bagian wajah yang paling penting. Soalnya alis dapat membingkai dan mempertegas wajah kita.
Makanya enggak heran banyak di antara kita yang rajin banget membuat alis setiap kali mau pergi hangout atau ke kampus. Tapi kita harus tahu nih, ini 3 mitos alis yang enggak perlu lagi dipercaya!
(Baca juga: Hati-hati! 7 Kesalahan Menggambar Alis Ini Akan Bikin Wajah Kita Terlihat Aneh)
Warna alis harus sama dengan warna rambut
Hal ini enggak selalu benar, misalnya kita mewarnai rambut dengan warna merah terang, memakai alis dengan warna merah yang sama akan membuat penampilan kita jadi terlalu berlebihan.
Tetap pilih warna alis yang natural, seperti cokelat atau abu-abu meski kita memiliki rambut berwarna-warni.
(Baca juga: 5 Langkah Mudah Membuat Alis Supaya Tampak Tebal dan Natural)
Semua orang harus punya bentuk alis yang sama
Ini salah besar! Bentuk alis harus disesuaikan dengan bentuk wajah masing-masing.
Makanya enggak mungkin semua orang harus punya bentuk alis yang sama.
Untuk tahu gimana bentuk alis berdasarkan bentuk wajah kita, cek di sini.
(Baca juga: Yuk Ketahui Bentuk Alis yang Cocok dengan Bentuk Wajah Kita!)
Alis kanan dan kiri harus persis sama
Alis kanan dan kiri biasanya berbeda karena perbedaan pertumbuhan rambut alis di antara keduanya.
Meski kita sudah berusaha menggambarknya semirip mungkin, enggak masalah kok kalau kedua alis kita punya bentuk yang sedikit berbeda.
Ingat, eyebrows are sisters, not twins!
(Baca juga: Khusus Pemula! Ini 8 Pensil Alis di Bawah 50 Ribu yang Bisa Kita Coba)
Penulis | : | Intan Aprilia |
Editor | : | Intan Aprilia |
KOMENTAR