Mungkin karena nervous, awkward, dan enggak tau harus bersikap, makanya kencan pertama kita jadi gagal. Wajar memang, apalagi kalau kita masih belum cukup mengenal si gebetan.
Nah, buat menghadapi masalah gagal di kencan pertama sama gebetan, kita bisa melakukannya dengan 6 cara berikut! Chin up, girls!
(Baca juga: Ini yang Ada di Pikiran Cowok Saat Jatuh Cinta Diam-diam)
Jangan menyalahkan diri sendiri
Hal pertama yang perlu kita lakukan adalah dengan berhenti menyalahkan diri sendiri. Terimalah kenyataan kalau enggak semua hal di dunia ini selalu berjalan sesuai dengan keinginan dan rencana kita.
Jadi kita enggak perlu bersedih dan merasa bersalah banget. Kita juga enggak perlu mengubah diri kita dan berpura-pura menjadi orang lain di kencan berikutnya.
Jangan putus asa
Hanya karena gagal di kencan pertama, bukan berarti kita enggak layak buat melanjutkan kencan berikutnya. Hanya karena gagal di kencan pertama, bukan juga berarti kita bakal selamanya gagal dalam PDKT, lho, girls.
Ingatlah, kalau gagal di kencan pertama hanya sebuah event kecil dalam kehidupan kita. Selebihnya, kita punya lebih banyak waktu lagi buat mengambil kesempatan-kesempatan lain dan membuka hati buat orang-orang baru.
Minta bantuan keluarga dan teman
Ingat, girls, di dunia ini kita masih memiliki orang-orang yang sayang sama kita dengan sepenuh hati, seperti sahabat dan keluarga. Kelilingi diri kita dengan kehadiran mereka yang membawa energi positif.
Dijamin, kita bisa segera menghilangkan sikap pesimis kita dan kembali optimis lagi buat PDKT.
(Baca juga: 5 Tanda Cowok Naksir Kita Dilihat dari Kebiasaan Chat. Kamu Pernah Mengalaminya?
Pikirkan matang-matang soal apa yang seharusnya kita lakukan di kencan berikutnya
Kalau kencan pertama kita gagal karena kurangnya chemistry, kita perlu memikirkan matang-matang soal apa yang seharusnya kita lakukan di kencan berikutnya, nih.
Misalnya, kita siap-siap mau ngomong apa nanti dan memikirkan topik obrolan seru yang bikin kita dan dia makin mengenal satu sama lain.
Mengingat hal-hal positif dalam hidup kita
Meski gagal di kencan pertama, enggak berarti kita kehilangan semua hal baik dalam hidup kita, kok. Kita masih bisa melakukan hal-hal yang kita sukai, kita masih bisa main-main sama hewan peliharaan atau pun, sama sahabat kita.
Meski gagal di kencan pertama, kita masih bisa mensyukuri hal-hal baik dalam hidup kita, girls.
Jadikan sebagai bahan candaan
Sadar atau enggak sadar, kita bisa, lho, merasa lebih baik dengan mengubah hal negatif yang terjadi kepada kita sebagai bahan candaan. Daripada stres mikirin soal kegagalan kita, mending kita membuat hal tersebut sebagai bahan candaan sama teman-teman kita, girls.
Kalau katanya pepatah, sih, turn your frown upside down. Setuju?
(Baca juga: Cari Tahu Perasaan Cowok dari Bahasa Tubuhnya. Dia Suka atau Enggak ya Sama Kita?
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR