Industri k-drama kembali diterpa kabar tidak sedap karena beberapa seleb ini mengaku kepada media bahwa upah mereka bermasalah ketika tampil pada beberapa drama Korea.
Upah pernah terlambat dibayarkan dan bahkan ada yang belum mendapatkan bayaran tersebut.
Berikut 8 seleb Korea yang mengalami masalah pembayaran atau upah atas penampilannya di drama Korea:
(Baca juga: 5 Pasangan Seleb yang Mengalami Cinta Lokasi di Drama Korea MBC. Ada Favoritmu?)
Sung Yuri
Penampilan Sung Yuri pada drama Swallow the Sun di 2009 sebagai Lee Su Hyeon sangat menarik perhatian kita karena aktingnya yang memukau. Namun, siapa sangka kalau aktris ini belum mendapatkan bayaran hingga tahun 2018!
Dilansir dari soompi.com, Yuri seharusnya mendapatkan upah sekitar 80 juta KRW atau setara dengan 800 juta rupiah.
SL ENT yang menaungi Yuri mengatakan bahwa mereka akan mengambil langkah serius pada Korea Entertainment Management Association untuk menangani kasus ini.
Hingga saat ini belum ada konfirmasi lebih lanjut dari SBS selaku stasiun televisi yang menanyangkan drama ini.
Ji Sung
Selain Sung yuri, ternyata pemeran utama dari drama tersebut, Ji Sung juga gagal mendapatkan sisa upah yang seharusnya.
Dilansir dari allkpop.com, pihak drama Swallow the Sun kurang membayarkan 15 juta KRW atau sekitar 150 juta rupiah dari upah yang semestinya.
Namun, Ji Sung dan Namoo Actors selaku agensi yang menaunginya belum memberikan konfirmasi lebih lanjut apakah akan mengikuti jejak Sung Yuri untuk menuntut Swallow the Sun atau membiarkannya.
(Baca juga: 7 Pasangan di Drama Korea yang Nama Aslinya Memiliki Marga yang Sama. Kamu Menyadarinya?)
Kim Min Jung
Dilansir dari soompi.com, Kim Min Jung juga tidak mendapatkan bayaran untuk penampilannya di drama Strike Love pada 2009.
aat itu, ia menjadi lead female dan seharusnya mendapatkan bayaran sekitar 105 juta KRW atau setara dengan 1,5 milyar rupiah.
Signal Entertainment selaku agensi yang menanganginya sudah melaporkan pada Korea Entertainment Management dan mengatakan bahwa pihak KEMA sudah melakukan penyelidikan pada pihak drama Strike Love dan MBC.
Ku Hye Sun
Aktris yang satu ini juga mengalami masalah serupa. Dilansir dari soompi.com, YG Entertainment mengatakan bahwa Ku Hye Sun tidak dibayar atas penampilannya di sebuah drama di 2011.
Meski tidak menyebutkan drama dan stasiun televisi apa yang menanyangkan, namun Ku Hye Sun mengalami kerugian sekitar 260 juta KRW atau sekitar 2,6 milyar rupiah.
Kejadian ini sudah dilaporkan pada Korea Entertainment Management dan YG Entertainment juga sudah menagih bayaran pada pihak drama tersebut, namun hasilnya nihil.
Jung Yoo Mi
Jung Yoo Mi berperan sebagai Chae Yeo Kyung pada drama Master-God of Noodles di 2016 yang ditayangkan oleh KBS 2TV.
Hingga saat ini, Jung Yoo Mi belum mendapatkan upah sekitar 80 juta KRW atau setara dengan 800 juta rupiah.
Dilansir dari allkpop.com, produser Master - God of Noodles meminta Jung Yoo Mi dan agensi agar bersabar dan tidak membawa masalah ini ke jalur hukum.
(Baca juga: 7 Kpop Idol Cowok Yang Cocok Jadi Pacar Cewek Introvert)
Lee Na Young
Lee Na Young juga mengaku belum menerima bayaran sebesar 360 juta won untuk penampilannya di drama Fugitive: Plan B, bersama dengan Rain.
Drama tersebut tayang di tahun 2010. Karena rumah produksinya sudah ditutup dan tidak lagi beroperasi, aktor yang terlibat di sana belum dibayar sepenuhnya, bahkan tidak dibayar sama sekali.
Termasuk Rain, lawan mainnya di drama itu, yang belum dibayar penuh. Aktor Lee Jung Jin juga masih kurang menerima bayaran sebesar 35 juta won.
Jung Yoo Mi
Untuk perannya di drama Master: God of Noodles, Jung Yoo Mi belum menerima bayaran full, padahal drama tersebut tayang tahun 2016.
Perwakilan Jung Yoo Mi menyebutkan kalau dia masih belum menerima 80 juta won lagi. "Kami sama sekali tidak tahu kapan akan menerima pembayaran," ujar sumber tersebut.
Dia menambahkan, "Meski kamu mengecek soal pembayaran yang belum dibayar, tidak ada jalan bagi kami untuk menyelesaikannya. Tidak ada yang bisa kami lakukan selain menunggu."
Gong Seung Yeon
Untuk perannya di Master: God of Noodles, Gong Seung Yeon juga belum menerima bayaran, seperti Jung Yoo Mi.
Perwakilan agensi Seung Yeon menyebutkan kalau sampai 16 Januari, dia belum menerima bayaran penuh untuk aktingnya.
"Dia hanya menerima sebagian dari KBS, dia belum menerima sepenuhnya dari rumah produksi."
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR