Memiliki rambut ikal dan tebal terkadang agak tricky bagi kita karena rentan terlihat berantakan. Jenis rambut ini padahal menarik untuk ditata dengan beragam gaya rambut yang cantik. Berikut 6 tips menata rambut ikal dan tebal yang dapat kita tiru dari para seleb Korea!
(Baca juga: 5 Alasan Kita Harus Meminta Potong Rambut Tanpa Keramas Dulu)
Jika ingin tampil cute seperti Irene Red Velvet, cobalah buat kepang dua kira-kira sebanyak 4 susun kemudian ikat rambut di bagian ujung kepang!
Kita juga dapat mencoba gaya IU yang mengepang kecil sebagian rambut sebagai sentuhan manis untuk rambut ikal kita.
(Baca juga: 16 Tips Kecantikan yang Akan Bikin Kita Terlihat Cantik dan Kece Setiap Hari)
Pengin rambut ikal kita tertata rapi? Kita dapat meniru gaya Jeon Somi yang mengikat setengah bagian rambutnya dengan agak ditarik ke atas dan poni bergaya see through.
Agar wajah terlihat segar seperti Park Shin Hye, tariklah seluruh bagian rambut di depan untuk diikat ke belakang. Kemudian, tetap sisakan rambut bagian belakang untuk diurai.
(Baca juga: 7 Gaya Rambut Buat Cewek yang Mudah Berkeringat Biar Enggak Lepek)
Untuk menghindari rambut mengganggu pandangan, kita dapat mencoba gaya Yeri Red Velvet yang memelintir poninya ke belakang.
Dengan menjepit sebelah sisi rambut ke belakang dan menyisakan poni terurai sesuai belahan rambut, rambut ikal tebal kita dijamin enggak akan terlihat berantakan.
(Baca juga: Ini 9 Cara Mudah Biar Rambut Tebal Kita Enggak Lagi Megar Berantakan)
Penulis | : | Shafina Rahmanida |
Editor | : | Shafina Rahmanida |
KOMENTAR