Satu hal yang pasti sebagai manusia ialah meninggal. Suatu saat kita akan meninggal dengan waktu dan kondisi yang tidak kita ketahui. Begitu pula dengan seleb Hollywood.
Sayangnya, seleb Hollywood ini meninggal secara tragis di usia yang masih muda bahkan saat di puncak karir mereka. Berikut 8 seleb Hollywood yang meninggal secara tragis di usia yang masih muda:
(Baca juga: 10 Seleb Hollywood Kelahiran Tahun 2000an yang Siap Jadi Idola. Suka yang Mana?)
Cory Monteith
Bernama lengkap Cory Allan Michae Monteith merupakan salah satu seleb yang terkenal karena perannya sebagai Finn Hudson pada serial televisi Glee.
Tahun 2013, ia ditemukan meninggal di Fairmont Pacific Rim hotel karena overdosis setelah mengkonsumsi heroin dan alkohol.
Kematiannya tentu mengejutkan publik apalagi beberapa minggu kemudian, ia akan menikah dengan Lea Michele.
Brittany Murphy
Brittany Murphy terkenal melalui perannya dalam sebuah sitkom tahun 1995. Saat itu, ia berperan sebagai seorang perempuan yang mendapatkan makeover dari gadis populer.
Pada desember 2009 saat dirinya masih berusia 32 tahun, Brittany meninggal karena pneumonia akut yang dideritanya. Sebelum meninggal, ia salah mengkonsumsi obat yang justru memperparah kondisinya.
Anton Yelchin
Aktor kelahiran Rusia memulai debutnya di dunia akting sejak usia 12 tahun. Namanya makin melejit setelah berakting pada film Star Trek.
Sayangnya di usia 27 tahun Yelchin meninggal karena traumatic asphyxia yang menyebabkan dirinya kekurangan oksigen setelah tidak sengaja ditabrak oleh mobilnya sendiri di kediamannya.
Rob Knox
Rob Knox menjadi semakin terkenal setelah ia menjadi Marcus Belby dalam Harry Potter and the Half Blood Prince yang tayang di 2009.
Satu bulan sebelum ulang tahunnya yang ke-19, ia dibunuh dengan cara ditikam. Tersangka menikam Rob sebanyak lima kali di dada.
Karl Bishop yang menyerang Rob mengaku membunuh aktor tersebut karena kesal. Tersangka diberikan hukuman seumur hidup.
(Baca juga: 7 Seleb Hollywood yang Memperjuangkan Isu Kemanusiaan dan Hak Azazi Manusia (HAM), Inspiratif Banget!)
Paul Walker
Bintang Fast and Furious ini meninggal di usia 40 tahun saat dirinya berada di puncak karir.
Dirinya meninggal setelah melakukan acara amal dan terlibat dengan kecelakaan mobil di tahun 2013. Porsche yang ditumpanginya menabrak marka jalan dengan sangat keras.
Brad Renfro
Aktor cilik Brad Renfro meninggal pada 2008 di usia 26 tahun. Memulai karir akting di usia 11 tahun pada sejumlah film membuat dirinya memiliki karir yang menjanjikan.
Sayangnya ia terjerumus dengan obat-obat terlarang. Di 2002, Renfro sempat menjalani rehabilitasi sebelum. Namun, di 2008 ia mengonsumsi heroin dalam jumlah besar hingga overdosis dan meninggal.
Johnny Lewis
Usia Johnny masih 21 tahun ketika ia meninggal karena bunuh diri di 2012. Johnny Lewis semakin terkenal setelah ia berperan dalam Sons of Anarchy.
Satu tahun sebelum kematiannya, ia mengalami banyak cobaan hidup. Mulai dari kerampokan hingga penyerangan.
Semenjak banyak kejadian buruk ini, ia mulai mengonsumsi obat penenang dan masuk ke rehabilitasi. Sayangya, ia memutuskan bunuh diri dengan melompat dari atap.
Lee Thompson Young
Thompson memulai karir aktingnya pada The Famous Jett Jackson saat dirinya berusia 14 tahun. Sayangnya depresi yang menimpanya tidak dapat terhindarkan.
Orang-orang terdekatnya juga mengatakan bahwa Thompson menderita bipolar disorder. Merasa tidak kuat, ia menembakan pistol ke kepalanya dan meninggal.
(Baca juga: 10 Seleb Korea yang Selalu Tampil di Drama Korea Setiap Tahunnya. Yess!)
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR