Siapa yang pernah belanja produk kecantikan seperti makeup dan skincare di Shopee Indonesia? Shopee, e-commerce terdepan di Asia Tenggara dan Taiwan memang menawarkan banyak produk lengkap dengan fasilitas gratis ongkirnya bikin kita jadi makin ketagihan untuk belanja online.
Nah, Shopee lagi meluncurkan kampanye belanja online untuk kategori kecantikan, yaitu Shopee Beauty Fair, yang berlangsung dari 2-15 April 2018. Apa saja yang menarik dari Shopee Beauty Fair?
Yuk, kita simak!
Kategori kecantikan jadi favorit bagi pengguna Shopee Indonesia
Menurut Chris Feng, selaku CEO Shopee, kategori kecantikan menjadi salah satu kategori favorit pengguna Shopee Indonesia, baik untuk brand lokal mau pun internasional. Oleh karena itu, Shopee berupaya untuk memberikan pengalaman belanja online terbaik, salah satu caranya dengan melaksanakan kampanye Shopee Beauty Fair ini.
Enggak ketinggalan pula, hasil riset yang dilakukan oleh Shopee, pengguna yang paling sering belanja online produk kecantikan di Shopee adalah perempuan dengan usia 19-24 tahun. Wah, berarti itu pas banget sama kita, ya?
Bekerja sama dengan beberapa brand produk kecantikan ternama
Bersamaan dengan kampanye Shopee Beauty Fair, Shopee bekerjasama dengan beberapa brand ternama, seperti ESQA, innisfree, L'Oreal Paris, The Bath Box, Neogen Dermatology, dan LAKME, untuk meluncurkan berbagai produk mereka di Shopee.
Kita bisa mendapatkan produk-produk eksklusif dari brand-brand tersebut di Shopee, tentunya dengan harga yang spesial. Di antaranya adalah lip cream dan pensil alis dari ESQA, green tea seed serum dari innisfree, lipstick metallic addiction dari L'Oreal Paris, rangkaian produk skincare dari Neogen, dan masih banyak lagi.
Tawaran diskon yang bikin ngiler!
Hal yang tentunya jadi makin menarik dari Shopee Beauty Fair adalah penawaran diskon yang besar-besaran, hingga 80% untuk produk kecantikan favorit pengguna Shopee.
Langsung saja download aplikasi Shopee secara gratis di App Store dan Google Play Store. Jangan sampai ketinggalan, ya!
Penulis | : | Debora Gracia |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR