Seperti yang kita ketahui ya, girls kalau penduduk laki-laki Korea yang berusia 18 hingga 35 tahun harus mengikuti wajib militer. Enggak terkecuali dengan seleb Hollywood yang harus mengikuti wajib militer sesuai dengan ketentuan negara dan tanpa pengecualian. Meskipun begitu, kita enggak akan pernah tahu kapan kita sakit. Begitu pula dengan seleb Korea. Beberapa seleb Korea ini sakit di tengah pelaksanaan wajib militer. Berikut 4 seleb Korea yang sakit ketika menjalani wajib militer:
(Baca juga: Satu Tahun Setelah Bubar, Begini Kabar 11 Member IOI Sekarang)
G-Dragon
Baru dua bulan sejak G-Dragon melaksanakan wajib militer pada 27 Februari 2018. Dilansir dari soompi.com, G-Dragon harus dilarikan ke rumah sakit Universitas Seoul untuk menerima operasi di pergelangan tangan kanannya. Sebenarnya G-Dragon sudah menerima perawatan untuk cedera tangannya sejak pertengahan April. Pihak rumah sakit juga sudah menyarankan seleb ini untuk operasi.
YG Entertainment selaku agensi yang menaungi G-Dragon mengatakan bahwa “G-Dragon akan segera kembali untuk melaksanakan wajib militer setelah operasi dan pemulihan.”
Daesung
Sama seperti rekan satu timnya, Daesung juga terpaksa dilarikan ke rumah sakit pada hari ini, 23 Mei 2018. Dilansir dari netizenbuzz.com, Daesung mengalami kelahan. Masih dilansir dari sumber yang sama, Daesung tetap melaksanakan wajib militer. Konon, Daesung sudah kembali ke camp. Hingga kini belum ada konfirmasi dari agensi Daesung, YG Entertainment. Kita tunggu ya, girls.
(Baca juga: 5 Karakter Robot di Drama dan Web Drama Korea. Mana yang Paling Favorit?)
Seo In Guk
Di hari ketiga Seo In Guk menjalani wajib militer, ia terpaksa dipulangkan karena mengalami cedera ostheochondral atau cedera permukaan tulang rawan di pergelangan kaki kirinya. Sebenarnya kondisi dan cedera Seo In Guk sudah diketahui oleh agensi, namun seleb ini tetap melaksanakan wajib militer dan baru diketahui lebih lanjut bahwa cederanya sudah parah saat pemeriksaan medis wajib militer.
Cedera dan penyakit yang diderita Seo In Guk membuatnya dibebastugaskan dari Wajib Militer selamanya. Sayangnya, netizen Korea justru memberikan kritikan negatif karena Seo In Guk memang pernah menunda wajib militernya dua kali.
Lee Joon
Mantan member MBLAQ ini berhasil menyelesaikan pelatihan dasar di wajib militer. Lee Joon yang mendaftarkan wajib militernya pada Oktober lalu dinyatakan telah “lulus” dari pelatihan dasar. Sayangnya pada Februari, Lee Joon terpaksa dipindahkan ke green camp karena kondisi kesehatannnya yang tidak memungkinkan. Lee Joon mengalami depresi dan panic disorder. Sempat berhembus kabar bahwa Lee Joon melakukan percobaan bunuh diri di wajib militer. Namun, kabar tersebut sontak dibatah oleh agensinya.
Dilansir dari metro.co.uk, Lee Joon memang tidak melaksanakan pendidikan militer lanjutan, namun ia melaksanakan military service atau pelayanan publik. Terbaru, Prianc TPC melakukan konfirmasi bahwa memang benar Lee Joon sedang melakukan pelayanan publik sebagai ganti dari wajib militer. Enggak hanya itu, Lee Joon juga sedang mendapatkan perawatan khusus untuk penyakit yang ia derita. Get well soon, oppa!
(Baca juga: 8 Kejadian Paling Memalukan yang Pernah Dialami Red Velvet di Atas Panggung)
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR