Konser kpop merupakan salah satu momen saat idol kpop berinteraksi dengan fans mereka. Dalam konser tersebut dikenal istilah project fans. Saat project fans, biasanya fans akan memberikan penyemangat pada idola mereka. Enggak jarang idol kpop tersebut menitikan air mata karena terharu. Berikut 10 momen mengharukan idol kpop yang terkejut dengan project fans:
(Baca juga: 15 Grup Kpop Ini Debut di Paruh Pertama Tahun 2018, Mana Favoritmu?)
EXO-CBX
Selama konser Magical Circus di Jepang, fans berhasil membuat EXO-CBX tersentuh dengan membuat video yang menampilkan rasa cinta dari banyak fans pada grup ini.
BTS
Meskipun hanya menggunakan lightstick, namun ARMY berhasil memberi kejutan pada BTS. ARMY berhasil membuat lautan ungu dengan lightstick bomb mereka.
2PM
Member 2PM berkaca-kaca ketika fans memberikan kejutan pada mereka berupa video perjalanan mereka dari debut hingga waktu yang tidak terhingga.
MONSTA X
Fans di Madrid memberikan banyak cinta untuk Monsta X. Mereka memegang poster yang bertuliskan “kami akan mendukung anda” dan membuat Montsa X semakin semangat.
SHINee
Berat untuk SHINee dan Shawol melepas kepergian Jonghyun. Saat konser di Jepang, fans membuat project Forever 5HINee yang berhasil membuat member SHINee berlinang air mata.
(Baca juga: 3 Comeback Terbaik Grup Kpop di Juni 2018)
Girls Generation
Saat ulang tahun Girls Generation ke-10, fans menyanyikan lagu debut mereka Into The New World sambil memegang spanduk tinggi. Hal ini membuat member Girls Generation sangat terharu.
EXO
Spanduk besar bertuliskan No Exo No Life berkibar di Konser EXO di Seoul.
Block B
Tidak mudah bagi Block B untuk meraih popularitas. Namun, saat comeback dengan Very Good, fans memberikan cinta dan dukungan pada mereka.
SEVENTEEN
Saat SEVENTEEN tampil dengan Healing, mereka mengangkat balon di udara dna berhasil membuat member SEVENTEEN berkaca-kaca.
Wonder Girls
Saat Wonder Girls menyanyi, mereka dipotong dan kemudian fans menyanyi untuk mereka.
(Baca juga: 8 Grup Kpop Ini Terkenal Karena Album Lagu Self Compose. Ada Idolamu?)
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR