Tentukan hal yang paling penting untuk kita
Ketika seseorang nge-judge kita habis-habisan, tuliskan hal-hal yang sebenarnya kita anggap penting buat diri sendiri. Tanpa adanya paksaan dari orang lain. Tempelkan tulisan itu di meja belajar atau tulis di catatan kecil gadget kita.
Saat kita merasa sedih dengan ucapan orang lain, lihat kembali tulisan itu. Kita jadi enggak perlu memusingkan ucapan orang lain yang enggak penting, karena kita tahu betul mana hal yang paling penting buat diri sendiri..
Temukan inspirasi
Tuliskan daftar orang-orang yang menurut kita inspiratif. Yang pernah mengalami kesulitan dan diremehkan orang lain, tapi kemudian mereka bisa berdiri dan membuktikan kalau anggapan orang lain itu salah.
Tokoh inspiratif ini enggak perlu yang nyata, lho, tokoh dalam cerita-cerita fiksi juga bisa masukkan dalam daftar. Yang penting adalah, dengan mengingat mereka, kita jadi bisa belajar buat enggak terlalu mementingkan ucapan orang lain.
(Baca juga: Dampak Buruk yang Terjadi Pada Tubuh Ketika Kita Mengabaikan Stres )
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR