Pada bulan Mei 2017 lalu, terjadi insiden bom yang meledak saat konser Ariana Grande bertajuk Dangerous Woman Tour di Inggris. Serangan bom Manchester itu menelan korban jiwa sebanyak 22 orang dan lebih dari 500 orang mengalami luka-luka.
Serangan Bom ini enggak hanya mempengaruhi penonton dan korban ledakan saja, namun bagi Ariana juga ada efek yang sangat hebat karena kejadian ini. Ariana sampai mengalami anxiety atau kecemasan yang bisa membuat mood-nya jadi berubah dalam seketika.
Dilansir dari laman justjared.com, ternyata Ariana sempat mengalami anxiety setelah insiden di Manchester! Ini infonya!
Efek Seketika Pasca Serangan Bom di Manchester
Ariana mengatakan kalau dia langsung merasakan efeknya dan menderita kecemasan yang parah ketika dia pulang ke rumah di hari kejadian. Ariana mengungkapkan, “Ketika aku pulang dari tur, aku benar-benar merasa pusing, perasaan ini seperti aku enggak bisa bernafas.
Aku akan berada dalam suasana hati yang baik, baik dan bahagia, dan tiba-tiba aku seperti merasa terpukul entah dari mana. Aku selalu cemas, tetapi belum pernah secara fisik. Ada beberapa bulan di mana aku merasa begitu terpuruk.”
(Baca juga : Ariana Grande & 5 Seleb Hollywood Ini Berani Melawan Haters yang Merendahkan Mereka. Keren!)
Ariana Speak Up Melawan Penyerang Bom
Ariana mengungkapkan kalau dia enggak takut untuk bisa menyuarakan pendapat dan harapannya agar hal ini enggak akan pernah terjadi lagi.
Ariana mengatakan, “Ada banyak suara ketika kamu mengatakan apa pun tentang apa pun itu. Tetapi kalau aku enggak akan mengatakannya, apa gunanya berada di sini?
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR