Sering bete kenapa chat kita enggak segera atau bahkan enggak dibalas sama gebetan? Mungkin ada yang salah sama chat yang kita kirim, girls.
Menurut ahli, ada trik tertentu yang bisa kita lakukan untuk membuat gebetan pengin segera membalas chat dari kita. Yuk, disimak!
(Baca juga: 4 Tipe Chat Berikut Menunjukkan Tipe Hubungan Kita dengan Pacar. Kamu Termasuk yang Mana?)
Open-ended question
Pertanyaan yang membutuhkan jawaban ‘ya’ atau ‘enggak’, sebaiknya harus kita hindari ketika mengirim chat kepada gebetan. Selain membosankan, tipe pertanyaan ‘closed-ended’ ini cenderung bikin gebetan jadi males buat menjawab.
Jadi daripada ngasih dia pertanyaan yang ngebosenin, mending kita kasih pertanyaan yang membutuhkan jawaban mendetail dan bikin obrolan jadi mengalir.
Membagi chat jadi lebih pendek
Kalau ada banyak hal yang pengin kita sampaikan, sebaiknya kita enggak mengirimnya dalam satu chat yang bertumpuk-tumpuk, sehingga menyulitkan gebetan buat membacanya. Lebih baik, kita bagi tiap topik ke dalam chat yang lebih sederhana dan pendek, atau memberi jeda berupa double enter biar lebih mudah dibaca.
Menurut relationship coach, Chris Armstrong, umumnya seseorang memiliki attention span yang pendek, atau sulit memahami kalimat yang ditulis dalam paragraf panjang.
Gunakan GIF
Mayoritas orang menyukai humor dalam setiap obrolan. Ini saatnya kita menggunakan fitur GIF sebaik mungkin, girls. Beberapa studi juga telah membuktikan bahwa mengirim GIF bisa jadi opening line yang menjanjikan ketika sedang nge-chat.
Tapiii, penggunaan GIF juga harus ada batasannya. Menurut Armstrong, kalau kita menginginkan balasan yang sifatnya serius, mending enggak perlu menggunakan GIF dulu. Tapi kalau pembicaraannya santai, enggak masalah pakai GIF.
Source | : | elitedaily.com |
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR