Cewekbanget.id - Datang kabar gembira untuk para pencinta Micky Mouse’s di Indonesia, karena Disney Indonesia akan segera mengumumkan dan menyelenggarakan rangkaian acara spesial para bagi pecinta animasi Micky Mouse’s, dalam merayakan ulang tahun (Anniversary) ke-90 tahun.
Dimulai dari film animasi pendek “Steamboat Willie” pada 18 November 1928, tayangan “Micky Mouse Club” hingga film animasi saat ini, karakter Micky Mouse’s selalu menghibur para penggemarnya di seluruh dunia setiap harinya.
“Micky Mouse selalu menghadirkan kecerian untuk para penggemar di seluruh dunia. Sebagai bagian dari perayaan global Micky Mouse’s ulang tahun ke-90 tahun, kami dengan bangga akan mengumumkan rangkaian spesial bagi penggemeran segala usia di Indonesia,” kata Herry Salim selaku Country Head, Disney Indonesia pada 22 Oktober 2018, di Brewerks, Senayan City, Jakarta.
Baca Juga : Anak Johnny Depp, Lily-Rose, Jadian dengan Aktor Nominasi Oscar!
Mulai penasaran? Simak yuk keseruan rangkaian acara ulang tahun Micky Mouse’s ke-90 tahun!
Penulis | : | None |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR