Waktunya Me Time Buat Cancer! Intip Kabar Zodiak Hari Ini, 22 November 2018

By Elizabeth Nada, Kamis, 22 November 2018 | 08:45 WIB
My ID is Gangnam Beauty (foto : twitter)

 

Cewekbanget.id - Wah..enggak terasa ya sudah hari Kamis, yang berarti weekend akan segera tiba!he-he.

Mengawali hari Kamis, 22 November 2018, intip kabar tiap zodiak hari ini, yuk!

Setelah cukup sibuk beberapa hari lalu, akhirnya Cancer punya waktu me time hari ini. Asik! Oiya, Pisces jagan mudah terbawa emosi, ya. Harus tetap tenang dan sabar.

Lalu bagaimana kabar zodiak lainnya? Yuk, bongkar kabar zodiak hari ini, 22 November 2018!

Baca Juga : Anti Ribet! Ini Fashion Hitam Putih Anak Anjasmara, Sasi Asmara yang Simpel & Stylish

ARIES

Enggak perlu mengikuti kata dan perilaku orang lain. Kamu punya pemikiran dan caramu sendiri khususnya dalam menyelesaikan masalah. Yup! Selalu menyenangkan menjadi diri sendiri ya, Aries!

TAURUS

Tenang, memiliki teman baru enggak berarti kamu melupakan teman-teman lamamu, kok. Beberapa hari ini kamu memang lagi semangat gabung di berbagai kegiatan dan akrab dengan beberapa orang baru. Keep going, Taurus.

makan bersama teman

GEMINI

Hari ini kamu nampaknya butuh bantuan, baik dari pacar, teman di sekolah, ataupun saudra, dalam menyelesaikan sebuah tugas yang penting. Kerjasama juga sangat diperlukan dalam kerja kelompok siang nanti, lho.

Baca Juga : Masih Sama! Ini Foto Para Seleb Korea Saat Debut dan Sekarang!

CANCER

Waktu me time! Yeay! Setelah berbagai kesibukkan selama beberapa hari lalu, hari ini jadi waktu yang tepat untuk Cancer menghabiskan waktu untuk diri sendiri.

Nongkrong di kafe, jalan-jalan atau nonton film sendirian jadi aktivitas menyenangkan yang pengin kamu lakukan sore nanti. Selamat me time, Cancer!

Weightlifting Fairy Kim Bok Joo

LEO

Hari ini sebaiknya kamu mengatakan apa yang seharusnya disampaikan, baik itu kabar baik ataupun buruk. Tenang, teman-teman terdekatmu mendukung apa yang kamu lakukan, kok.

VIRGO

Kalau kamu berusaha lebih keras lagi hari ini, apa yang sudah kamu rencanakan pasti bakal terlaksana, girls. Yup, betul banget! hari ini jadi waktu yang pas untuk melakukan berbagai hal yang belum kamu lakukan dari beberapa hari lalu.

Baca Juga : Wajib Tahu! Ternyata Ini Penyabab Vagina Kita Sering Terasa Gatal!

LIBRA

Kamu lagi semangat dan punya energi besar untuk melewati hari Kamis ini dengan baik. Ide-ide kreatif juga berhasil kamu sampaikan dengan baik saat kerja kelompok nanti.

Hari ini juga kamu lagi semangat untuk eksplor sesuatu yang baru dan berkenalan dengan orang baru atau bertemu teman lama. Asik!

School 2017

SCORPIO

Hari Kamis ini kamu harus belajar menerima saran dan masukkan dari orang lain ya, Scorpio. Enggak semua perlu kamu terapkan, ambil beberapa saran dari teman terdekat unuk jadi bahan pertimbangan, ya.

Apa kata hatimu juga perlu kamu jadikan bahan pertimbangan saat mengambil beberapa keputusan di hari ini.

SAGITTARIUS

Jadi waktu yang tepat untuk ngobrol banyak hal dengan sahabatmu, hari ini kamu bisa mulai membicarakan soal rencana usaha bareng sahabatmu. Obrolan menyenangkan ini juga bikin mood-mu bagus banget hari ini, bahkan sampai besok, he-he.

CAPRICORN

Kamu perlu belajar disiplin mulai hari ini, kalau enggak mau semua rencanamu berantakan kedepannya. Yup, fokus dan selalu berpikir positif juga penting, lho.

Baca Juga : 14 Foto Transformasi Ratu Elizabeth II dari Bayi Hingga Saat Ini. Menawan & Stylish!

AQUARIUS

Yeay! Hari ini kamu merasa sangat senang dan merasa banyak energi positif yang menyertaimu dari pagi ini. Enggak heran, mood yang baik bikin kamu gesit menyelesaikan tugas-tugas yang tertunda. Tetap ingat untuk jaga kesehatan, ya.

School 2017

PISCES

Karena masalah kecil dan orang tua yang terlalu memaksakan kehendak, sepertinya kamu akan sedikit bertengkar dengan orang tua dihari ini. Jangan keburu emosi, tenang dan berusaha mencoba menuruti sedikit kemauan orang tua juga baik untuk kamu di hari ini.

(*)