Cewekbanget.id – Mengakhiri sebuah hubungan memang tak semudah membalaikkan telapak tangan. Belum lagi upaya harus move on dari pasangan yang sebelumnya.
Akhirnya, orang yang dulu berstatus sebagai kekasih kini berubah mejadi "mantan".
Saat situasi semacam ini terjadi, apakah mungkin perasaan cinta yang pernah ada bisa tiba-tiba menghilang?
Baca Juga : Catat! 6 Penyakit ini Bisa Terungkap dari Aktivitas Menstruasi Kita, Salah Satunya Kanker Uterus
Terlebih lagi, bisakah kita kembali jatuh cinta dengan mantan kekasih atau sering disebut dengan "Cinta Lama Bersemi kembali (CLBK)"?
Para pakar yakin kembali mencintai orang yang kini telah berstatus "mantan" sangat mungkin terjadi.
Dalam banyak kasus, kembali jatuh cinta pada orang yang pernah mengisi hati seringkali terjadi.
"Saat kita mencintai seseorang, kecuali rasa hormat kita terhadap mereka hancur, kita selalu bisa mencintai mereka lagi," kata pakar asmara Susan Trombetti.
Menurut dia, mantan kekasih adalah orang yang tahu harapan, impian, dan rahasia kita.
Kita memiliki ikatan yang mudah untuk dibangun kembali.
Baca Juga : Sering Buang Air Kecil dan 6 Gejala Berikut Sering Disepelekan Cewek, Padahal Pertanda Penyakit Berbahaya
Dengan begitu, hadirnya mantan kekasih bukan sebuah ancaman dalam hidup.