Menggunakan 4 Bahasa
Disini kita akan mendengarkan dialog dalam empat bahasa, yaitu Jepang, Inggris, Indonesia dan Bahasa Aceh.
Menariknya lagi, para aktor dan aktris Jepang juga ikutan berdialog dalam bahasa Indonesia Lho!
Jalan Cerita yang Unik
Jalan cerita dari film ini sangat unik, karena sang sutradara Koji Fukada mengatakan bahwa jika ada 100 orang yang menyaksikan film ini maka, akan ada 100 interpretasi untuk film ini.
Makin penasaran kan?
Kisah Perang Dunia II dan Hubungan Indonesia-Jepang
Dalam salah satu dialognya, Takashi (Taiga) mengatakan bahwa kakeknya pernah menjadi salah satu serdadu Jepang yang ditugaskan di Aceh.
Kemudian, dia bercerita bahwa saat tentara Belanda datang sang kakek bersembunyi di sebuah bunker yang berada di Sabang.
Baca Juga : The Man From The Sea, Kisah Pria Misterius yang Muncul dari Laut Aceh!
Dapat Sambutan Baik di Luar Negeri
Sebelum rilis di Indonesia, film ini sudah dirilis di Jepang pada Mei 2018 lalu dan mendapat sambutan yang baik di negara tersebut.
Bahkan, film ini juga sudah diputar dibeberapa festival internasional, seperti Busan International Film Festival di Korea Selatan dan Hong Kong Asian Film Festival.(*)