Lalu bagaimana sebuah ledakan bisa terjadi?
Peristiwa kebakaran atau ledakan yang menyertakan tabung gas bisa terjadi karena adanya masalah pada regulator maupun selang.
Gas yang keluar dari kebocoran tersebut kemudian terkumpul dalam ruangan dan meledak ke luar ruangan ketika ada pemicunya semisal kompor atau api dari sumber lain seperti rokok.
Menurut PT. Pertamina tekanan di dalam tabung gas elpiji hanya sebesar 8 bar sementara tabung baru bisa meledak pada tekanan melebihi 7.000 bar.
Untuk mencegah ledakan dan kebakaran menggunakan selang dan regulator dengan kualitas terbaik adalah cara yang bisa dilakukan.
Selain itu, memperhatikan sirkulasi udara di ruang tempat kita menyimpan gas juga wajib diperhatikan.
Dengan sirkulasi yang baik, ketika ada kebocoran maka gas akan mudah terbang ke luar ruangan dan memperkecil resiko ledakan atau kebakaran.
(*)
Baca Juga : 10 Foto Hoaks yang Sempat Viral dan Bikin Banyak Orang Percaya. Kamu Termasuk yang Percaya?