Game of Thrones Versi Korea, Arthdal Chronicles Rilis Teaser Pertama. Makin Enggak Sabar!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Sabtu, 13 April 2019 | 16:00 WIB
Asadal Chronicles (Kstarlive)

Cewekbanget.id - Drama hits yang bahkan masih masa produksi, Arthdal Chronicles, merilis bocoran teaser pertamanya.

Arthdal Chronicles merupakan drama yang dibintangi oleh para aktor top Korea Selatan.

Sebut saja Song Joong Ki, Jang Dong Gun, Kim Ji Won, dan Kim Ok Bin.

Baca Juga : 3 Aktor Korea Ini Kompak Promosi Boy With Luv dan Ngegodain V 'BTS'

Teaser tersebut dirilis pada Jumat (12/4/2019) di channel YouTube milik tvN.

Penampilan para pemain di drama bergenre fantasi historikal tersebut pun diperlihatkan buat pertama kali.

Baca Juga : Intip 6 Outfit Formal ala Adinda Thomas. Unik & Enggak Boring!

Penampilan para pemain

Song Joong Ki

Song Joong Ki

Jang Dong Gun

Jang Dong Gun

Baca Juga : Cinta Laura Hingga Beby Tsabina Tampil Elegan & Mewah Pakai Dress Karya Sapto Djojokartiko!

Kim Ji Won

Kim Ji Won

Kim Ok Bin

Kim Ok Bin

Drama dengan biaya besar

Arthdal Chronicles kabarnya bakal menelan biaya produksi hingga 40 miliar KRW atau sekitar Rp 501 miliar.

Baca Juga : 15 Foto Simetris Sempurna Ini Bisa Bikin Jiwa Tenang. Keren!

Bakal jadi versi Korea Game of Thrones

Punya setting cerita historikal tentang kota kuno bernama Arthdal, ibu kota Gojoseon.

Drama ini disebut-sebut sebagai versi Korea dari Game of Thrones.

Selain setting cerita yang mengambil tema sejarah, drama ini juga dipenuhi oleh para bintang top Korea.

Diproduksi oleh rumah produksi penghasil drama hits

Drama Arthdal Chronicles diproduksi oleh Studio Dragon.

Rumah produksi ini menghasilkan deretan drama hits seperti Memories of Alhambra, Player, Mr. Sunshine, What's Wrong With Secretary Kim? dan lainnya.

Baca Juga : 8 Atasan Hijab Kece dan Santun yang Bisa Ditemukan di Matahari Citos!

Tanggal tayang

Drama pertama Song Joong Ki setelah melangsungkan pernikahan dengan Song Hye Kyo ini rencananya bakal tayang pada 1 Juni mendatang.

Masih agak lama sih, jadi harus bersabar ya! (*)