Karena itu, penting banget untuk menjaga diri agar enggak terkena kanker ini. Terlebih kanker payudara yang bersifat genetik.
“Kanker payudara dipengaruhi secara genetik. Sebetulnya enggak bisa dicegah kalau memang keturunannya ada. Kalau dilihat ternyata ada di keluarga yang pernah kena, maka ada kemungkinan kita akan kena juga. Yang bisa dilakukan adalah menghindari faktor risiko yang bisa meningkatkan kanker misal rokok atau alkohol,” ujar dr. Ivander Utama, F.MAS, SpOG.
Baca Juga : Penuh Koleksi Barang Mewah, Ini Penampakan Kamar Aurel Hermansyah!
Jumlah Penderita Kanker Terus Meningkat
Enggak cuma di Indonesia, di seluruh dunia diperkirakan ada 8.2 juta orang yang meninggal setiap harinya akibat kanker, dan ini meningkat dari 7.6 juta yang meninggal di tahun 2008.
Kalau dibiarkan dan enggak ditangani, jumlah ini akan terus bertambah.
Bahkan, menurut WHO, tahun 2030 nanti jumlah penderita kanker di Indonesia akan meningkat sampai tujuh kali lipat. Ngeri banget, ya.
Karena itu, kita harus lebih menjaga diri. Cara sederhananya adalah dengan menerapkan pola hidup sehat dan berolahraga.