Dalam google doodle hari ini terlihat si pemain bulutangkis tampil dengan outfit olahraga, yaitu kaos, celana pendek dan sepatu serta kaos kaki nuansa oranye dan putih.
Dari ilustrasi terlihat, akibat pukulan yang diberikan, terlihat huruf 'e' dari kata 'Google' pun terpental cukup jauh. Ilustrasinya bisa kita lihat di bawah ini, girls!
Baca Juga : Intip Manisnya Putri Cak Lontong, Marisa Zahra Foto Bareng Ayah!
Saat kita meng-klik google doodle tersebut, kita akan mendapat informasi mengenai sosok Minarni Soedarjanto beserta prestasi yang pernah diraihnya.
Lucunya lagi, kalau kita perhatikan di bagian pojok kiri, huruf 'O' pada tulisan 'Google' diganti dengan kok bulutangkis. Cute banget, ya! he-he.