Wow! Ternyata Ini Arti 'Pika Pika' yang Sering Diucapkan Pikachu!

By Elizabeth Nada, Jumat, 10 Mei 2019 | 19:53 WIB
Detective Pikachu (YouTube Warner Bros)

Cewekbanget.id - Yeay! Akhirnya karakter favorit kita dibuat live action-nya juga ya, girls! Film Pokemon Detective Pikachu sudah bisa kita tonton di bioskop, lho!

Film ini bercerita tentang seorang detektif swasta yang hilang secara misterius, lalu putranya yang berusia 21 tahun berusaha mencari kebenaran akan hilangnya sang Ayah dan akan dibantu oleh Detective Pikachu.

Tentunya karakter Pikachu ini sudah enggak asing lagi kan, girls? Di game atau anime, Pikachu dikenal dapat mengeluarkan serangan listrik. Selain itu, Pokemon bertubuh kuning yang menggemaskan ini juga memiliki bahasa sendiri.

Baca Juga : Cukup Pakai 1 Slip On, Anak Mayangsari, Khirani Trihatmodjo Punya 3 Gaya Kasual yang Kece!

Dalam trailer film Pokemon Detective Pikachu, bahasa Pikachu terdengar hanya dimengerti oleh karakter Tim Goodman (Justice Smith). Sementara orang lain hanya mendengar Pikachu berkata 'Pika Pika'.

Kalau gitu gimana ya, cara memahami bahasa Pikachu? Seakan menjawab rasa penasaran, akun twitter @9GAG memposting beberapa arti bahasa yang Pikachu ucapkan. 

Penasaran kan? Yuk, langsung simak penjelasannya, girls!

Baca Juga : Ungkap Kepribadian Berdasarkan Warna Favorit. Penyuka Ungu Baperan!

Bahasa Pikachu

Kata 'Pika Pikachu' yang diucapkan Pikachu pasti sudah enggak asing lagi kan, girls? Berdasarkan postingan @9GAG, kata 'Pika Pikachu' yang sering Pikachu ucapkan berarti 'Namaku adalah Pikachu'.

Yup! Kata ini sering banget Pikachu gunakan saat memperkenalkan diri dengan karakter lainnya.

Sementara itu, 'Pi' berarti 'Apa' dan 'Pi ka chu?' berarti 'Apa kamu baik-baik saja?'. Gimana menurut kalian, girls? he-he. 

Baca Juga : Yuk, Mengenal Sosok Google Doodle Hari Ini, Minarni Soedarjanto:

Walaupun kita enggak tahu darimana asal bahasa tersebut, tapi kata 'Pi ka chu?' memang sering diucapkan Pikachu kalau ada Pokemon atau karakter lain yang terluka.

Selain itu, akun @9GAG juga menjelaskan arti kata yang Pikachu ucapkan ketika mengeluarkan kekuatannya. Juga kata-kata yang Pikachu gunakan untuk menyebut nama Pokemon lainnya. Gemas banget, ya!

Tapi tenang, saat nonton filmnya kita enggak perlu bingung sama ucapan Pikachu seperti di atas, girls. Soalnya Pikachu akan lebih banyak menggunakan bahasa manusia alias bahasa Pikachu itu enggak banyak ditampilkan.

Baca Juga : Mana Lebih Mirip? Ini Potret Kemiripan Wajah Titi DJ & 4 Anaknya!

Itu dia beberapa arti dari kata yang sering Pikachu ucapkan. Jadi enggak sabar ya lihat aksi Pikachu sebagai detektif di film Pokemon Detective Pikachu, ya! (*)

(Penulis: Grid Reporter)

Artikel ini pernah tayang di Grid.id dengan judul "Pikachu Sering Ucapkan Pika Pika, Tahukah Kamu Apa Artinya?"