Cewekbanget.id – Wah enggak kerasa kita udah memasuki pertengahan tahun aja ya girls! Novel apa yang sudah kamu punya nih?
Memasuki bulan baru, pastinya enggak sabar buat cari tahu novel Indonesia terbaru yang terbit di bulan Juli 2019 ini.
Siap-siap nabung dan langsung pergi ke toko buku buat beli novel deh!
Baca Juga: 5 Novel Baru Rilis Maret 2019. Ada Agatha Christie Sampai TeenLit!
Yuk tambah koleksi novel kita dengan 3 rekomendasi novel dari Cewekbanget.id yang menarik banget untuk kita baca pas weekend!
‘Gendut?Siapa Takut!’ by Alnira
Novel bergenre comedy romance ini bercerita tentang seorang cewek bernama Moza Aprodhite yang merupakan penulis novel.
Dia rela mati-matian diet saat bertemu Dafian Jatmiko, produser yang tertarik untuk mengadaptasi novel Moza menjadi sebuah film.
Selain Dafian, ada cowok tengil bernama Nareswara Radeva yang ternyata lebih perhatian sama Moza! Nares adalah teman masa kecil Moza yang jail banget dan suka meledek Moza.
Novel ini menarik untuk kita baca karena tokoh Moza yang lucu dan cuek ditambah Nares yang gemesin.
Novel ini mengambil tema menyambut cinta yang melampaui urusan fisik, kebaikan hati yang harusnya memikat cinta untuk selamanya.
Baca Juga: 3 Novel Remaja Romantis Terjemahan yang Asik Dibaca Saat Jatuh CInta!
‘Urban Thriller: Playing Victim’ by Eva Sri Rahayu
Novel ini sebelumya udah ditulis di wattpad dan sekarang diterbitkan nih bukunya.
‘Playing Victim’ terinspirasi dari remaja jaman sekarang yang enggak bisa lepas dari sosial media.
Kalau ini novel bergenre drama thriller. Menceritakan tentang 3 sahabat yang berpura-pura menjadi korban akan suatu kejadian demi popularitas semata.
Mereka mengunggah sesuatu bohong di media sosial untuk mendapatkan simpati netizen.
Semakin lama mereka semakin ketagihan dan melebih-lebihkan cerita seperti menjadi korban kekerasan, diganggu stalker, hingga disiksa orangtua sendiri.
Novel yang mengungkapkan sisi buruk dari sosial media ini memberikan alur cerita yang enggak ketebak dan menegangkan. Enggak bakal bosen deh bacanya!
‘Cinderella’s’ Secret’ by Nuniek KR
Terinspirasi dari dongeng klasik Cinderella, novel ‘Cinderella’s Secret’ menceritakan tentang Diana yang enggak suka ayahnya menikah lagi.
Dia membenci ibu dan adik tiri barunya, Tante Hesti dan Julia yang manja banget! Diana pengin menunjukkan kuasanya di dalam rumah.
Diana menganggap dirinya sebagai “Cinderella revolusioner” yang enggak teraniaya, dan justru dialah yang menganiaya keluarga tiri dengan caranya sendiri.
Namun ternyata, rencana untuk menghancurkan mereka justru membawa rahasia tentang Diana sendiri.
Novel ini terbilang unik karena menceritakan sisi lain dari hubungan anak dan ibu tiri, yang enggak selalu ibu tiri itu jahat.
Nah kalau penasaran kelanjutannya bisa dibaca langsung ya girls!
Baca Juga: Wajib Baca! 6 Rekomendasi Novel Romantis Indonesia Tentang Friendzone
Itu tadi 3 rekomendasi novel dari cewekbanget.id, tertarik untuk membaca ketiganya?
(Elfrida Devina)
(*)