5 Jenis Skincare Ini Sifatnya Pilihan, Enggak Dipakai Juga Enggak Masalah!

By Marcella Oktania, Jumat, 19 Juli 2019 | 15:35 WIB
Skincare
Skincare ()

CewekBanget.ID - Di zaman sekarang, tahapan skincare dan produknya ada berbagai macam. Enggak heran kalau kita suka pusing dan bingung memilih mana skincare yang tepat buat kita.

Eits, jangan bingung dulu, girls. Memang jenis-jenis skincare sendiri ada banyak di dunia ini. Namun enggak semuanya harus kita miliki kok.

Khusus 5 jenis skincare ini, kita enggak harus memilikinya dan memakainya, karena enggak ada masalah juga. Tapi kalau kita ingin memakai skincare ini juga enggak masalah. Intinya, 5 skincare ini sifatnya opsional, alias pilihan!

Baca Juga: Jaga Kulit dari Matahari, Ini 6 Skincare & Makeup yang Harus Ber-SPF!

1. Essence 

essence
essence

Essence dan serum pada dasarnya itu sama.

Bedanya, essence lebih ringan di wajah dan dipakai setelah toner untuk memberikan kelembapan ekstra yang nantinya juga bakal kita dapatkan dari serum.

Selain itu, penggunaan kata essence biasanya dipakai di produk Barat, sedangkan produk Asia menyebutnya serum.

Jadi, untuk apa gunakan essence kalau serum aja sudah cukup?