CewekBanget.ID – Berakhirnya drama ‘Hotel Del Luna’ memang bikin sedih ya, girls.
Banyak penggemar yang berharap ada season baru untuk drama ‘Hotel Del Luna.’
Meskipun belum ada rencana dalam membuat season baru, ternyata ada beberapa drama yang bisa menjadi pengganti ‘Hotel Del Luna.’
Baca Juga: 8 Psikopat di Drama Korea Ini Dipernakan oleh Aktor yang Menawan!
Drama pengganti ‘Hotel Del Luna’ ini juga menceritakan kisah hantu dan dilengkapi dengan unsur romantis lho.
Kira-kira drama apa saja ya?
Hwayugi
Drama yang tayang tahun 2017 ini hampir sama dengan drama Hotel Del Luna kok, girls.
Hwayugi dibintangi banyak aktor terkenal seperti Lee Sung Gi, Oh Yeon Soo, Lee Hong Ki ‘FTISLAND’, Cha Seung Won, Lee El, Lee Se Young, dan masih banyak lagi.
Drama ini menceritakan seorang Anak Bijak Agung Oh Gong (Lee Sung Gi) yang menjalani sebuah hukuman dan terikat dengan kehidupan percintaan yang rumit dengan seorang cewek yang bernama Sun Mi (Oh Yeon Soo).
Engga cuma itu, drama ini juga menampilkan banyak hantu dan adegan yang bisa membuat kita tertawa.