Tangan & Kaki Sering Terasa Dingin? Bisa Jadi Kita Kena 5 Penyakit ini

By Marcella Oktania, Sabtu, 14 September 2019 | 21:00 WIB
Ilustrasi tangan dan kaki dingin (vchri.ca)

CewekBanget.ID - Ketika tubuh berfungsi dengan baik, tubuh kita bakal memastikan suhu pada tubuh selalu normal.

Ketika suhu di luar tubuh dingin, tubuh akan mencoba mengalirkan darah ke organ vital, sehingga bagian tertentu, seperti tangan dan kaki menjadi dingin. Namun ini hal yang normal kok, biar bagian vital tubuh enggak kehilangan kehangatannya

 

Namun kalau tangan dan kaki kita selalu dingin apapun suhunya, berarti tubuh kita ingin menunjukkan kalau kita bisa jadi kena 5 penyakit ini!

Baca Juga: Segera Cuci Tangan Setelah Pegang 7 Hal Kotor Ini! Penuh Kuman Jahat!

Anemia

Tubuh lelah

Anemia adalah kondisi ketika sel darah merah yang berfungsi dan sehat jumlahnya lebih sedikit daripada yang seharusnya. Anemia sendiri biasanya terjadi akibat kekurangan zat besi pada tubuh kita.

Nah, ketika zat besi berkurang, kandungan hemoglobin pada sel darah merah enggak bakalan cukup untuk memindahkan oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh. Alhasil, tangan dan kaki kita menjadi dingin, deh.

Kalau sudah begini, satu-satunya cara adalah dengan makan-makanan dengan kandungan zat besi tinggi, seperti sayur-sayuran dengan daun berwarna hijau!

Kekurangan vitamin B12

Terkesan biasa aja, tapi kekurangan vitamin B12 sendiri bisa menjadikan tubuh kita kena bermacam-macam penyakit, lho.

Ketika tubuh kita kekurangan vitamin B12 (yang biasa di dapat dari daging dan produk susu), sel darah merah kita menjadi enggak sehat, sehingga timbul berbagai macam penyakit.

Adapun penyakit yang bisa kita rasakan bermacam-macam, mulai dari sering capek, kehilangan keseimbangan tubuh, kulit pucat, sakit mulut, napas tersenggal, hingga kesulitan berpikir!

Diabetes

diabetes

Ternyata, diabetes bisa membuat sirkulasi darah kita menjadi buruk, menyempitkan arteri tubuh, dan merusak sistem saraf, sehingga tangan dan kaki kita menjadi gampang dingin.

Kalau sudah begini, ada baiknya kita seimbangkan gula darah kita dengan gaya hidup yang sehat. 

Baca Juga: 5 Trik Ampuh Buat Semua Jenis Heels Jadi Nyaman di Kaki Seharian

Penyakit arteri perifer

Penyakit arteri perifer adalah penyakit yang menyebabkan dinding arteri menjadi rusak, sehingga aliran darah menjadi terganggu ke bagian tubuh tertentu, termasuk ke daerah tangan dan kaki yang menyebabkannya menjadi lebih dingin.

Lebih jauh, penyakit arteri perifer bisa juga membuat merusak paru-paru, membuat kaki gampang sakit dan kram, kesulitan bernapas, gampang lelah, hingga pusing-pusing! 

Gangguan pencernaan kronis

sakit perut

Gangguan pencernaan biasa mungkin bisa diselesaikan dengan makan makanan penuh serat. Namun gangguan pencernaan kronis pengobatannya enggak bisa semudah itu!

Kita bahkan bisa merasakan perut kembung dalam waktu 6 bulan atau lebih, sehingga membuat tangan dan kaki kita menjadi gampang dingin.

Ada baiknya kita ke dokter untuk memeriksakan tubuh dan mencoba pola makan yang tepat.

(*)

Baca Juga: 4 Cara Simpel ala Seleb Kpop Biar Kaki Ramping & Jenjang Seksi!