Ternyata Ini Alasan Enggak Ada Kata ‘Pemudi’ dalam Sumpah Pemuda. Cewek Wajib Tahu!

By None, Selasa, 29 Oktober 2019 | 12:36 WIB
Sumpah Pemuda (foto : tribunnews)

Cewek Cuma 6 orang

Dari 82 orang yang tercatat, cuma ada 6 cewek yang berhasil diketahui.

Mereka adalah Diem Pantow, Emma Poeradiredjo, Jo Tumbuan, Nona Tumbel, Poernamawoelan, dan Siti Soendari.

Baca Juga: Ini 8 Hal yang Masih Sering Dianggap Tabu di Indonesia. Setuju?

Kebebasan cewek jaman dulu

Perjuangan di jaman dulu didominasi sama cowok karena ada ketidakadilan pandangan.

Bahkan dari 6 cewek yang disebutkan diatas, cuma ada 3 orang yang berhasil menyampaikan pendapatnya lewat pidato.

Isi pidato mereka mengajak semua cewek untuk ikut andil dalam upaya persatuan dan kesatuan Indonesia dalam rangka meraih kemerdekaannya.

Dilansir dari laman tribunnews.com, Siti Soendari menjelaskan kalau rasa cinta Tanah Air terutama pada cewek harus ditanamkan sejak kecil dan bukan untuk cowok saja.

Sedangkan Emma Poeradirejo, aktivias Jong Islamieten Bond cabang Bandung, mengajak cewek untuk terus ikut andil dalam pergerakan.

Kemudian Poernamawoelan juga mendapatkan kesempatan berpidato dan menjelaskan tentang pendidikan terhadap cewek.