Anti Digantungin, Begini 4 Cara Move On dari Gebetan yang Enggak Kunjung Nembak!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 1 November 2019 | 11:16 WIB
school 2017 (foto : KBS)

CewekBanget.ID - Saat kita lagi PDKT sama cowok, pasti kita berharap hubungan kita dan doi bisa lanjut ke jenjang pacaran ya, girls.

Tapi terkadang ada aja nih gebetan yang entah apa sebabnya malah jadi ngegantungin kita alias enggak kunjung nembak!

Enggak mau kan menunggu sesuatu yang enggak pasti terus? Mending tinggalin aja gebetan yang enggak kunjung ngasih kepastian, girls!

Begini 4 cara move on dari gebetan yang enggak kunjung nembak. Jangan mau digantungin terus!

Baca Juga: SASC Butter My Lip Crayon: Pewarna Bibir Natural yang Cocok Dipakai Semua Warna Kulit, Termasuk Sawo Matang!

1. Harus terima kenyataan

Pertama-tama, kita harus mencoba menerima kenyataan yang enggak ngenakin ini, girls.

Saat PDKT, pastinya kita berharap banget bisa segera jadian dengan gebetan, apalagi kalau udah klop banget.

Terimalah kenyataan kalau dia emang enggak ditakdirkan untuk kita dan persiapkan diri untuk bertemu lagi dengan cowok yang baru.

2. Jangan pernah menghubunginya lagi

Kalau kita serius pengin lepas dari si gebetan ini, cobalah menahan diri untuk enggak berkomunikasi sama dia.

Apalagi kalau ternyata doi juga udah enggak pernah menghubungi kita lagi. Wah, berarti emang dia emang enggak pernah serius, nih!

Baca Juga: Pengin Wajah Terlihat Lebih Muda? Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Tidur, Yuk!

3. Memberikan sugesti pada diri sendiri

Saat kita udah bisa menerima kenyataan yang ada, berikan sugesti pada diri sendiri yang mendorong kita untuk segera melupakan gebetan.

Kita harus ingat kalau gebetan itu belum jadi pacar kita, ingat segala kekurangan yang ia miliki, ingat kalau masih banyak cowok yang lebih keren dari doi.

Yakinkan diri kalau gebetan kita tersebut memang bukanlah orang yang tepat untuk kita jadikan sebagai pacar.

4. Mengunjungi tempat baru dan berkenalan dengan orang baru

Mengunjungi tempat baru penting juga lho untuk kita lakukan.

Selain untuk refreshing, menjelajahi dan berkenalan dengan orang baru akan menambah wawasan dan teman juga.

Enggak akan ada yang tahu lho, bisa aja kita ketemu gebetan baru di tempat yang baru dikunjungi itu! (*)

Baca Juga: 5 Seleb Muda Ini Buktikan Diri Bisa Jadi Kakak Sambung yang Baik Bagi Adik Tirinya. Akur Banget!