Dua Pendaki Gunung Dempo yang Hilang Selama 3 Minggu Akhirnya Ditemukan Dekat Kawah!

By None, Senin, 4 November 2019 | 13:49 WIB
Pendaki Gunung Dempo yang Hilang (foto : tribunnews)

CewekBanget.id – Pada bulan Oktober 2019 ada laporan kalau dua orang yang sedang mendaki Gunung Dempo menghilang.

Kedua orang yang mendaki Gunung Dempo ini berasal dari Muaro Bungo, Jambi.

Lalu pada hari Sabtu, (2/11/2019) kedua pendaki ini ditemukan di Gunung Dempo, namun sayangnya mereka sudah dalam keadaan sudah enggak bernyawa.

Baca Juga: Waspada! Ini 4 Tanda Mengerikan Kalau Kita Kebanyakan Makan Buah

Ini dia beberapa penjelasan dan fakta yang perlu kita ketahui mengenai tragedi ini, girls.

Hilang Sejak 15 Oktober 2019

Pendaki Gunung Dempo yang Hilang

Dua pendaki bernama Jumadi yang berusia 26 tahun dan M. Fikri berusia 19 tahun dilaporkan hilang sejak tanggal 15 Oktober 2019.

Akhirnya tim SAR gabungan yang berjumlah 70 orang berupaya untuk menyisir semua titik di Gunung Dempo untuk mencari kedua pendaki tersebut.

Pencarian Sempat Dihentikan

Pendaki Gunung Dempo yang Hilang

Tim SAR melakukan pencarian kurang lebih selama 15 hari dan enggak menemukan hasil apapun.

Lalu akhirnya pada tanggal 31 Oktober 2019, koordinator tim pencarian, Benteng Telau mengatakan tim SAR menghentikan pencarian karena sudah melebihi batas hari yang ditentukan.

Baca Juga: Diduga Langgar Aturan Lalu Lintas, Jungkook 'BTS' Alami Kecelakaan Mobil. Penyelidikan Kepolisian Masih Berlangsung

Salah Satu Korban Ditemukan di Bibir Kawah Gunung Dempo

Pendaki Gunung Dempo yang Hilang

Pada Sabtu (02/11/2019), tim pencarian mandiri menemukan dua jenazah di Kawasan Kawah Gunung Dempo.

Penemuan jenazah ini ditemukan pertama oleh tim Wanadri, yaitu Indra dan Wahyudi.

Saat melakukan pencarian di kawasan timur, keduanya mencurigai ada baju berwarna biru muda di Kawasan kawah Api Dempo sedalam 300 meter.

Awalnya mereka menduga baju itu hanyalah plastik biru, namun saat dilihat lebih jelas menggunakan teropong, mereka baru menyadari kalau benda itu adalah baju beserta jenazah.

 

Mengalami Kesulitan Saat Evakuasi

Pendaki Gunung Dempo yang Hilang

Tim SRU awalnya menurunkan 4 personel ke lokasi penemuan jenazah, namun lokasinya cukup ekstrem jadi perlu bantuan dari tim lainnya.

Akhirnya ada tim lain yang datang menolong berjumlah 40 orang dan sudah standby di puncak Dempo.

Baca Juga: Intip Foto Lawas Prilly Latuconsina dan Endy Arfian. Imut dan Bikin Gemas!

Pendaki Kedua Juga Ditemukan

Pendaki Gunung Dempo yang Hilang

Saat proses evakuasi berlangsung, ternyata tim kembali menemukan jenazah yang enggak jauh dari lokasi jenazah pertama.

Dilansir dari laman tribunnews.com, koordinator tim Wanadri, Fandi atau yang akrab dipanggil Otek membenarkan kalau timnya kembali menemukan jenazah lagi.

Penemuan ini terjadi pada hari Minggu (03/11/2019) dan tim langsung turun untuk mengangkat jenazah.

Dari kejadian ini, semakin membuat kita harus memahami bahwa mendaki gunung bukanlah wisata yang mudah. Kita harus selalu didampilingi oleh pendaki ahli dan kalau harus selalu berhati-hati ya!

Semoga keluarga kedua korban diberi ketabahan.

(Beverly Valentina)

(*)