Misi program
Menurut Chief Operating Officer YCAB, Susi Hermijanto, misi yang paling utama adalah untuk meningkatkan kesejahteraan di Indonesia melalui pendidikan dan pembiayaan yang inovatif.
Susi juga menambahkan kalau pihaknya percaya program ini bisa membekali anak muda dengan keterampilan yang dibutuhkan dalam dunia digital.
Baca Juga: Ternyata Hal Inilah yang Terjadi pada Tubuh Jika Kita Langsung Mandi Setelah Makan. Amankah?
Perwakilan dari Indonesia
Program ini merupakan persiapan tahap final Free Fire World Series 2019, yaitu turnamen e-sport Free Fire terbesar di dunia.
Dari Indonesia, Dranix Esports akan bergabung dalam turnamen ini setelah dinobatkan sebagai juara Free Fire Indonesia Masters pada tanggal 13 Oktober 2019 lalu.
Dranix Esports akan bersaing dengan 11 tim Free Fire teratas dunia untuk memperebutkan gelar juara turnamen di Barra Olympic Park, Rio de Janeiro pada tanggal 16 November mendatang.
Garena dan Alok
Garena merupakan pengembang sekaligus penerbit banyak game papan atas di Asia Tenggara, Taiwan, Amerika Latin, dan negara lainnya.