Hilangkan Ketombe Pakai DIY Scrub Garam. Mudah & Hasilnya Instan!

By Marcella Oktania, Jumat, 8 November 2019 | 18:35 WIB
Garam (foto: tribunnews.com)

CewekBanget.ID - Tinggal di perkotaan, enggak mengherankan kalau bukan cuma kulit kita yang kena dampaknya, tapi juga kesehatan rambut kita.

Rata-rata, banyak orang yang rambutnya lebih gampang ketombean ketika berada di bawah sinar matahari dan kena radikal bebas, seperti polusi setiap harinya.

Beruntungnya, dengan garam, kita bisa hilangkan ketombe dengan cepat dan instan, lho. Kok bisa?

Baca Juga: Ini 3 Rekomendasi Sampo yang Bagus Hilangkan Ketombe! Anti Balik Lagi!

Garam selama ini memang kita gunakan sebagai penyedap makanan biar lebih berasa.

Namun ternyata, garam juga punya banyak manfaat lain, terutama untuk kesehatan rambut kita dan menghilangkan ketombe.

Garam dikenal sebagai eksfoliator alami dan bisa dengan mudah menghilangkan ketombe serta mengontrol pertumbuhan jamur penyebab ketombe.

Bahkan, garam juga bisa membantu menghilangkan kelebihan minyak di kulit kepala yang menjadi salah satu penyebab ketombe.

Namun yang perlu kita ingat, jangan sering memakai DIY garam ini untuk scrub kulit kepala, karena bisa bikin kulit kepala kita kering dan menyebabkan masalah lainnya!

Yuk segera cari tahu gimana caranya bikin DIY scrub kulit kepala dari garam. Mudah banget, lho!

Baca Juga: 3 Masker Rambut Cokelat Buat Atasi Kerontokan & Kerusakan Rambut!

DIY scrub kulit kepala dengan garam:

ketombe

1. Bagi rambut kita ke dalam beberapa bagian kecil dan taburkan 1-2 sdt garam pada tiap bagian. Untuk hasil yang lebih memuaskan, kita bisa gunakan garam epsom, nih.

2. Gosokkan garam tersebut ke kulit kepala kita dengan tangan yang basah, supaya garam bisa meleleh dan membersihkan kulit kepala kita lebih efisien. Cukup lakukan ini sekitar 5-7 menit.

3. Selesaikan dengan keramas seperti biasa dan jangan lupa pakai kondisioner, ya.

Hasilnya bisa langsung kita rasakan, yaitu ketombe akan berkurang dengan drastis. Namun untuk hasil yang lebih maksimal, coba gunakan cara ini setidaknya 2 kali seminggu, ya!

(*)

Baca Juga: Rambut Kering & Bercabang? Lembapkan dengan 3 Vitamin Rambut Ini!