10 Idol Kpop Ini Kena Skandal Besar Sampai Harus Keluar dari Grupnya!

By Indah Permata Sari, Rabu, 13 November 2019 | 10:05 WIB
Wonhoo, Junhyung, B.I (foto : kolase Cewekbanget.ID)

Jonghyun 'CNBLUE'

Kasus video pelecehan dalam grup chat Joonyoung memang melibatkan beberapa nama idol Kpop.

Termasuk juga Jonghyun ‘CNBLUE’ yang enggak lama setelah namanya terungkap jadi salah satu anggota grup chat, dia pun juga akhirnya keluar dari band yang memang saat ini lagi hiatus.

Seluruh member CNBLUE memang saat ini lagi menjalani wajib militer sehingga band ini lagi enggak aktif sementara waktu.

B.I ‘iKON’

B.I ‘iKON’

Pada Juni 2019, B.I menyatakan mundur dari posisinya sebagai leader grup ‘iKON’ setelah mendapat tuduhan penggunaan narkoba.

Tuduhan ini berasal dari Han Seo Hee yang mengatakan kalau B.I pernah berusaha membeli narkoba darinya di masa lalu, tepatnya di tahun 2016.

Baca Juga: Enggak Nyangka! Sudah Ada 16 Idol Kpop yang Keluar dari JYP Entertainment! (Part 1)

Wonho ‘Monsta X’

Wonho ‘Monsta X’

Jung Da Eun, kekasih Han Seo Hee, menyebutkan kalau Wonho berhutang padanya sebesar 2 juta won dan belum dibayar hingga saat ini.

Kemudian Han Seo Hee juga membuat situasi makin panas dengan mengatakan kalau Wonho punya catatan kriminal semasa remaja hingga masuk ke pusat detensi.

Akhirnya pada tanggal 31 Oktober 2019, Wonho menyatakan keluar dari ‘Monsta X’ dan juga Starship Entertainment.

Park Yoochun ‘JYJ'

Park Yoochun ‘JYJ’

C-JeS Entertainment memutuskan kontrak dengan Park Yoochun karena terlibat kasus narkoba.

Sebelumnya, C-JeS sudah percaya kalau Park Yoochun enggak memakai narkoba, sayangnya kepercayaan mereka dirusak dan bahkan menemukan bukti kalau Park Yoochun positif memakai narkoba.

Itulah 10 idol Kpop yang memutuskan keluar dari grup karena terlibat skandal yang besar.

Ada idolamu, girls?

(Beverly Valentina)

(*)