1. Coba untuk jaga perkataan dan sikap saat berada didekatnya
Karena sifatnya yang sensitif, bukan enggak mungkin ada perkataan atau sikap kita yang secara enggak langsung menyinggungnya. Walaupun kita enggak bermaksud begitu, ya.
Bahkan kerap kali bercandaan kita justru diartikan lain olehnya, jadinya bikin dia tersinggung, deh.
Maka dari itu, kita harus pintar-pintar pilih bahan jokes kalau ada teman yang sensitif. Intinya, kita berusaha saling menghormati saja, girls
Baca Juga: Al Ghazali Punya Pacar Baru? Ini Fakta Winona Azzara yang Dekat dengan Al!
2. Bantu dan dekati teman yang sensitif dengan perlahan
Dariapda ikutan kesal dan menyalahkan, lebih baik kita bantu teman yang sensitif buat berubah,
Perlahan-lahan kita bisa coba dekati dia secara personal. Kita bisa ajak mereka untuk curhat ataupun sharing tentang sifatnya.
Dengan begitu, kita bisa memberi banyak saran dan masukan kalau dia sudah mulai percaya untuk cerita.
Terkesan sederhana, tapi hal ini nyatanya sangat membantu, lho.