5 Film Indonesia Keren yang Rilis Desember 2019. Wajib Nonton!

By Kinanti Nuke Mahardini, Selasa, 3 Desember 2019 | 19:25 WIB
Film 'Imperfect' (foto : YouTube)

Habibie dan Ainun 3

Disutradarai oleh Hanung Bramantyo, film Habibie dan Ainun 3 ini lebih mengisahkan tentang Ainun saat dirinya remaja. 

Saat di SMA, Ainun dikenal sebagai sosok yang cerdas dan jadi incaran banyak siswa laki-laki di sekolahnya. 

Begitu pula saat Ainun berkuliah. Lalu apa yang membuat B.J Habibie menjadi pelabuhan terakhir Ainun? 

Rilis 19 Desember 2019, film yang satu ini enggak boleh kita lewatkan, nih!

Imperfect

Punya genre komedi, film ini disutradarai oleh Ernest Prakasa. 

Rilis pada 19 Desember 2019 mendatang, film ini bercerita tentang Rara atau Jessica Milla yang memiliki tubuh gempal. 

Rara sendiri adalah sosok yang cerdas dan ia bekerja sebagai manajer riset di sebuah perusahaan kosmetik. 

Sayangnya, kariernya terhalang karena bos Rara mengharuskan Rara punya tubuh proporsional. 

Bagaimana pembuktian Rara? 

(*)

Baca Juga: Lagi Tren, Yuk Cobain 5 Spot Foto OOTD Enggak Terduga Ini Biar Makin Artsy dan Kekinian!