Awal! Ini 4 Tanda Kalau Rambut Rontok Kita Sudah di Luar Batas Normal

By Marcella Oktania, Senin, 20 Januari 2020 | 15:45 WIB
Ilustrasi rambut rontok (drcolbert.com)

CewekBanget.ID - Rambut kita setiap harinya bakalan rontok 50-100 helai.

Ini karena folikel rambut punya siklusnya masing-masing, mulai dari tahap pertumbuhan dan tahap rehat sebelum rambut rontok.

Jadi, ketika rambut kita sudah dalam tahap rehat, yang artinya sudah bertumbuh sempurna, rambut bakalan rontok untuk digantikan dengan rambut yang baru.

Baca Juga: Miliki 3 Vitamin Rambut yang Paling Ampuh Atasi Rambut Rontok!

Makanya, kita enggak perlu takut kalau rambut rontok saat kita sisir, saat keramas, ataupun saat kita berdiam diri.

Perlu juga diketahui, makin bertambahnya usia, makin banyak rambut yang rontok. Selain itu, makin panjang rambut kita, makin banyak pula rambut rontok yang bisa kita lihat, nih.

Namun yang jadi masalah adalah ketika rambut kita rontok lebih dari 100 helai per harinya atau selalu rontok sangat banyak ketika disisir lembut!

Untuk lebih jelasnya, yuk lihat 4 tanda bahwa rambut rontok kita sudah diluar batas wajah dan harus segera cek ke dokter!

Jumlah rambut yang rontok makin lama makin banyak

Rambut rontok

Misalnya bulan lalu rambut kita rontok hanya sekitar 50 helai, minggu lalu jadi 100 helai lebih, tapi hari ini malah jadi makin bertambah banyak.