Ini 5 Cara Cepat & Gampang Bikin Mata Kita Lebih Besar & Bulat!

By Marcella Oktania, Selasa, 4 Februari 2020 | 15:30 WIB
Trik membuat mata lebih besar dan bulat (beauty-vanity.com)

Gunakan eyeliner putih

Eyeliner putih untuk bagian bawah mata

Bukan untuk garis mata bagian atas, tapi lebih tepatnya untuk garis mata bagian bawah, ya!

Dengan memakai eyeliner putih di garis mata bagian bawah, kita seperti meng-highlight bagian tersebut, sehingga menciptakan ilusi mata yang lebih besar.

Belum lagi penampilan mata jadi kelihatan lebih segar, girls!

Samarkan mata panda kita

Memakai concealer

Percaya atau enggak, mata panda yang kita punya bisa membuat mata kita terlihat lebih kecil dan lelah. 

Dengan menyamarkannya pakai concealer yang tepat, bukan cuma membuat mata jadi lebih fresh, tapi membuat bulu mata kita menjadi lebih tebal dan mata yang lebih besar!

Untuk mencari concealer yang tepat buat kulit, kita bisa gunakan concealer dengan 1-2 tingkat warna yang lebih terang dan aplikasikan dengan bentuk segitiga terbalik.

Lalu baurkan dengan perlahan, supaya coverage concealer tetap penuh dan baurkan merata hingga ke bagian ujung mata dan pipi kita supaya lebih natural.

Kita juga bisa menggunakan eye mask sebelum mengaplikasikan makeup, supaya mata panda dan mata capek bisa tersamarkan dengan baik.

Baca Juga: 3 Concealer Terbaik, Mudah Samarkan Bekas Jerawat & Mata Panda!