‘Crash Landing On You’ dan 4 Drama TvN Ini Raih Rating Tertinggi Sepanjang Sejarah!

By None, Senin, 17 Februari 2020 | 18:56 WIB
‘Crash Landing On You’ dan ‘100 Days My Prince’ (Foto: Kolase Cewekbanget.ID)

CewekBanget.ID – Bukan rahasia lagi kalau tvN merupakan salah satu channel TV kabel yang menyuguhkan berbagai drama Korea berkualitas dan populer hingga ke luar Korea.

Beberapa drama tvN bahkan berhasil mencetak rekor dengan meraih rating yang tinggi.

Apa aja? Ini dia 5 drama tvN yang meraih rating paling tinggi!

Baca Juga: 5 Fakta 'Crash Landing on You,' OST Drama yang Keren Hingga Rating yang Catat Sejarah!

Crash Landing On You

Drama 'Crash Landing On You'

Crash Landing On You baru aja menayangkan episode pamungkas yang udah ditunggu-tunggu para penggemarnya.

Bukan tanpa alasan, mereka menunggu bagaimana cerita cinta Kapten Ri Jeong Hyeok dan Yoon Se Ri yang penuh perjuangan berakhir.

Penantian penggemar pun berhasil membuat episode terakhir drama yang dibintangi Hyun Bin dan Son Ye Jin ini mencetak rekor.

Yup, dilansir dari Soompi menurut laporan Nielsen Korea, episode terakhir Crash Landing On You meraih rating rata-rata sebesar 21,683% secara nasional.

Dengan ini, Crash Landing On You resmi menjadi drama tvN dengan rating tertinggi sepanjang sejarah, mengalahkan Goblin yang meraih rating paling tinggi sebesar 20,5%.

Enggak hanya itu , drama ini bahkan menampilkan performa terbaiknya di area metropolitan Seoul dengan rating rata-rata 23.249% pada episode terakhirnya.

Goblin

Drama 'Goblin'

Sebelum Crash Landing On You berhasil menggeser posisinya, Goblin lah yang menempati posisi pertama rating tertinggi tvN.

Enggak heran sebenarnya, karena sejak tayang pertama kali pada akhir 2016 lalu, drama yang ditulis oleh Kim Eun Sook ini emang berhasil mencuri perhatian banyak orang, baik dari dalam maupun luar Korea.

Dengan rating episode terakhir sebesar 20,5% Goblin berhasil menyalip posisi pertama yang sebelumnya dipegang Reply 1988.

Baca Juga: 4 Fakta Season Dua Drama 'Arthdal Chronicles,' Masih dengan Pemain yang Sama?

Reply 1988

Drama Reply 1988

Reply 1988 menjadi drama tvN selanjutnya yang termasuk dalam daftar peraih rating tertinggi.

Enggak bisa dipungkiri, Reply 1988 memang menjadi salah satu drama yang masih sering ditonton banyak orang sampai sekarang ya, girls.

Drama yang mengisahkan kehidupan para penghuni Ssangmundong ini sukses meraih rating 18,8% di episode terakhirnya.

Bahkan, saking disukai oleh banyak penonton, sampai sekarang Reply 1988 masih sering menjadi trending topic di Twitter lho!

Siapa yang masih enggak bisa move on dan masih sering nonton Reply 1988?

Mr. Sunshine

Drama 'Mr. Sunshine'

Mr. Sunshine merupakan salah satu drama Korea yang paling ditunggu-tunggu tahun 2018.

Bukan tanpa alasan, drama ini emang menjanjikan cerita yang menarik, ditambah lagi penulisnya adalah Kim Eun Sook, yang juga menulis dua drama populer Goblin dan Descendants of the Sun.

Meski sempat diragukan karena pemain utamanya yang enggak memenuhi ekspektasi penonton, nyatanya Mr. Sunshine berhasil masuk ke dalam jajaran drama tvN yang meraih rating tertinggi.

Yup, drama yang dibintangi Lee Byung Hun dan Kim Tae Ri ini berhasil meraih rating sebesar 18.1% pada episode terakhir.

Baca Juga: Go Soo Jung, Salah Satu Pemain Drama 'Goblin' Meninggal Dunia

100 Days My Prince

Drama '100 Days My Prince'

Dibintangi D.O ‘EXO’ dan Nam Ji Hyun, drama kolosal 100 Days My Prince berhasil mencuri perhatian penonton selama penayangannya.

Hal ini bisa dibuktikan dengan rating yang diraih 100 Days My Prince.

Mengakhiri kisahnya pada episode 18, 100 Days My Prince berhasil menembus rating sebesar 14.4%, menggantikan posisi Signal dengan rating 12.5%.

Selain itu, pada episode yang sama, drama ini sempat meraih rating 16,7%.

Ada drama favoritmu enggak nih?

(Adityasari Dwi)

(*)