Kalau enggak, bisa-bisa Brahms marah dan enggak segan-segan untuk membunuh.
Sarat Pesan
Sebelum pindah ke kawasan Heelshire Mansion, keluarga Sean lebih dulu tinggal di sebuah kota yang ramai penduduk.
Tapi karena suatu peristiwa kekerasan yang terjadi di keluarga tersebut mengakibatkan Jude mengalami gangguan kesehatan.
Mulai saat itu Jude enggak mau bicara apapun, dia hanya akan mengatakan keinginannya melalui tulisan yang dia tulis di sebuah buku.
Dari sini kita bisa ambil pelajaran nih, girls kalau kekerasan yang terjadi pada seseorang bisa berakibat fatal dan bahkan bisa menganggu kesehatan mental.
Baca Juga: 10 Seleb Ini Bakal Mengisi Suara di 'Riki Rhino,' Film Animasi Terbaru Indonesia. Udah Tahu?
Drama Keluarga
Enggak hanya suasana yang mencekam, di film Brahms: The Boy 2 kita juga akan melihat drama sebuah keluarga yang saling menyayangi.
Bahkan demi keluarganya, Sean rela melepaskan pekerjaan di kota agar dia, Liza, dan juga Jude dapat hidup tenang dan memulihkan kembali trauma atas kejadian yang enggak mengenakan.
Punya alur cerita yang enggak biasa, Brahms: The Boy 2 wajib masuk list tontonan nih, girls!
(Silvia Wardatul)
(*)