Heboh Rumor Cho Seungyoun ke Indonesia, 3 Acara Musik Ini Kemungkinan Event-nya!

By None, Jumat, 21 Februari 2020 | 14:44 WIB
Cho Seungyoun (Foto: Soompi)

CewekBanget.ID – Kabar menghebohkan sekaligus menyenangkan datang buat penggemar Cho Seungyoun nih, girls.

Soalnya, kabarnya Seungyoun bakal mengunjungi Indonesia sebagai pengisi acara di sebuah event.

Kabar ini diumumkan oleh akun Instagram @todaystageid beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Giliran Cho Seungyoun Nge-notice Ardhito Pramono dan Ungkap Dari Mana Tahu Soal Lagunya

Akun tersebut mem-posting foto Seungyoun disertai dengan tulisan ‘coming soon’ dan enggak lupa nge-tag akun Instagram idol tersebut.

Sebenarnya, belum ada informasi lebih lanjut mengenai event apa yang bakal didatangi Seungyoun.

Tapi, ada beberapa event yang kemungkinan bisa mengundang Seungyoun sebagai pengisi acara.

Apa aja ya?

Head In The Clouds

Head in the Clouds 2020

Sebelumnya, akun Instagram 88 Rising emang bikin heboh fans Seungyoun setelah ketahuan ikut berkomentar di salah satu posting-an Seungyoun.

Seungyoun mendapatkan komentar dari akun resmi 88 Rising yang menyuruhnya buat ngecek DM Instagram.

Komentar 88 Rising di akun Instagram Cho Seungyoun

Komentarnya emang sesingkat itu, tapi banyak fans yang menduga kalau Seungyoun bakal masuk dalam line up Head in the Clouds (HITC).

Selain itu, 88 Rising juga pernah nge-tweet lagi dengerin lagunya Seungyoun.

Hmm kode banget nih?

Baca Juga: Setelah Dua Kali Update Lagunya, Cho Seungyoun Akhirnya Di-notice Ardhito Pramono!

Asian Sound Syndicate

Asian Sound Syndicate Vol.2

Tahun kemarin, Asian Sound Syndicate (ASS) sukses menggelar acara perdana mereka dengan turut mengundang sejumlah penyanyi Kpop, seperti DPR Live, Bobby ‘iKON’, Gray, hingga Crush.

Makanya, waktu Seungyoun dikabarkan bakal datang ke Indonesia, banyak fans yang memprediksi kalau Seungyoun bisa aja jadi pengisi acara di ASS.

Bukan tanpa alasan, Seungyoun yang juga punya nama panggung Woodz ini memang aliran musiknya sangat cocok dengan artis-artis yang sebelumnya datang di ASS ini.

Sementara itu, ASS baru mengumumkan line up fase 1 ya, girls.

Jadi masih ada kemungkinan ngundang Seungyoun dong!

We The Fest

We The Fest 2020

Nah, kalau festival musik yang satu ini pastinya udah pada tahu dong ya.

Yup, We The Fest (WTF) emang dikenal selalu mengundang penyanyi papan atas setiap tahunnya, baik dari Indonesia maupun luar negeri, enggak terkecuali idol Kpop.

Baca Juga: Fakta Ardhito Pramono, Musisi Indonesia yang Lagunya Didengar Seungyoun ‘X1’!

Untuk tahun ini pihak WTF baru mengumungkan line up fase pertamanya nih, girls.

Di antaranya Oh Wonder, Isyana Sarasvati, Migos, Sheila On 7, dan masih banyak lagi.

Kira-kira Seungyoun bakal masuk line up WTF enggak ya?

Kalau kamu penginnya Seungyoun datang ke event yang mana?

(Adityasari Dwi)

(*)